Kusmiati
SDN 1 Candirejo

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA MELALUI PERMAINAN “JELLYFISH HUNT” DENGAN MENERAPKAN MODEL PEMBELAJARAN COOPERATIVE LEARNING PESERTA DIDIK KELAS IV SDN 1 CANDIREJO Devi Septiyani Nur Fauzi; Sri Lestari; Kusmiati
Pendas : Jurnal Ilmiah Pendidikan Dasar Vol. 8 No. 2 (2023): Volume 08 No 02, September 2023
Publisher : Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar FKIP Universitas Pasundan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23969/jp.v8i2.9811

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan hasil belajar matematika materi keliling dan luas bangun datar dengan menggunakan model pembelajaran cooperative learning melalui melalui media permainan jellyfish hunt pada peserta didik kelas IV SDN 1 Candirejo Nganjuk. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK). Penelitian ini dilakukan dalam dua siklus, dengan empat tahapan pada masing-masing siklus yaitu: perencanaan (planning); pelaksanaan (action); pengamatan dan evaluasi (observation and evaluation); dan refleksi (reflecting). Subjek penelitian ini adalah peserta didik kelas IV semester 2 tahun pelajaran 2022/2023 SDN 1 Candirejo Nganjuk yang berjumlah 26 peserta didik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa hasil belajar Matematika peserta didik mengalami peningkatan. Hal ini dapat ditunjukkan dengan persentase nilai ketuntasan belajar matematika materi luas dan keliling bangun datar pada siklus I sebesar 46,15% atau 12 dari 26 peserta didik dan meningkat pada siklus II sebesar 80,76%. Ketuntasan hasil belajar peserta didik mengalami peningkatan sebesar 34,61%. Dapat disimpulkan bahwa ada peningkatan hasil belajar Matematika dengan menggunakan model pembelajaran cooperative learning melalui melalui media permainan jellyfish hunt pada siswa kelas IV SD.