Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Analisis Kemampuan Representasi Matematis Peserta Didik Kelas XI MIPA Nelda Rahma Lisa Putri; Armiati Yerizon; Yerizon Yerizon
Journal on Teacher Education Vol. 5 No. 1 (2023): Journal on Teacher Education
Publisher : Universitas Pahlawan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jote.v5i1.17268

Abstract

Kemampuan representasi matematis merupakan keterampilan penting dalam mempelajari matematika, memungkinkan peserta didik untuk mengungkapkan ide matematika melalui berbagai representasi. Penelitian ini bertujuan menganalisis kemampuan representasi matematis siswa kelas XI MIPA di SMAN 1 Tigo Nagari. Pendekatan deskriptif kualitatif digunakan dengan mengumpulkan data melalui tes kemampuan representasi matematis dan wawancara. Studi literatur juga dilakukan mengenai kemampuan representasi matematis. Hasil penelitian menunjukkan kemampuan representasi matematis siswa dalam menyelesaikan masalah matematika berada pada tingkat sedang, dengan beberapa area yang perlu ditingkatkan. Saran meliputi perancangan kegiatan pembelajaran atau media pendidikan untuk membantu siswa mengaplikasikan kemampuan representasi matematis dalam kehidupan nyata. Penelitian selanjutnya dapat mengeksplorasi jenjang yang lebih tinggi dan mengembangkan instrumen penilaian untuk topik matematika lain seperti geometri dan matriks.