Nurhanisa Nurhanisa
Universitas Kader Bangsa Palembang

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN TERJADINYA ABORTUS Nurhanisa Nurhanisa; Siti Aisyah; Merisa Riski; Diah Sukarni
Jurnal 'Aisyiyah Medika Vol 8, No 2: Agustus 2023 Jurnal 'Aisyiyah Medika
Publisher : stikes 'aisyiyah palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36729/jam.v8i2.1083

Abstract

Latar Belakang : Abortus adalah pengeluaran hasil konsepsi sebelum umur kehamilan <20 minggu dan berat janin <500 gram. Menurut World Healt Organization Angka Kematian diseluruh dunia diperkirakan 13% atau 67.000 kematian diakibatkan oleh abortus. Menurut Survei Demografi Kesehatan Indonesia, di Indonesia diperkirakan sekitar 2-2,5% mengalami abortus setiap tahun. Tujuan : untuk mengetahui faktor-faktor yang berhubungan dengan abortus di RSIA Muhaya Pangkalpinang tahun 2021. Metode Penelitian : Penelitian ini bersifat kuantitatif dengan menggunakan Survey Analitik dan pendekatan cross sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh ibu hamil yang di rawat di Poli Kebidanan pada bulan Januari-Juli tahun 2021 sebanyak 500 orang. Teknik pengambilan sampel menggunakan Random Sampling sebanyak 83 responden. Analisa bivariat menggunakan uji chi square. Hasil : Hasil penelitian menunjukkan faktor yang berhubungan dengan abortus adalah usia ibu dari hasil uji statistik p value = 0,020, paritas ibu dari hasil uji statistik p value = 0,057, aktivitas/pekerjaan ibu dari hasil uji statistik p value = 0,014. Saran : penelitian ini diharapkan menjadi bahan masukan bagi para tenaga kesehatan dalam mengambil kebijakan dan menganalisis kasus abortus di RSIA Muhaya Pangkalpinang. Kata kunci : Abortus, Usia, Paritas, Pekerjaan