Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENENTUAN NILAI SPF (SUN PROTECTION FACTOR) EKSTRAK KULIT BAWANG MERAH (ALLIUM CEPA L) Agrippina Wiraningtyas; Santrianingsih Santrianingsih; Putri Ayu Mutmainnah; Ramlah Ramlah; Amang Ilman
JURNAL REDOKS : JURNAL PENDIDIKAN KIMIA DAN ILMU KIMIA Vol 6 No 2 (2023): Jurnal Redoks : Jurnal Pendidikan Kimia dan Ilmu Kimia
Publisher : Program Studi Pendidikan Kimia STKIP Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33627/re.v6i2.1278

Abstract

Kulit bawang merah (Allium Cepa L) merupakan limbah yang mengandung senyawa flavonoid yang berpotensi sebagai tabir surya. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan nilai SPF dari lotion ekstrak kulit bawang merah (Allium Cepa L). Kulit bawang merah diekstraksi menggunakan pelarut etanol 50% dengan metode maserasi. Lotion dibuat dengan metode pencampuran dua fase, yaitu fase minyak dan fase air. Formula dibuat dengan variasi konsentrasi lotion yang berbeda. Pada Formula 1 sebagai formula kontrol (tanpa ekstrak), Formula 2 dengan konsentrasi ekstrak sebesar (1%), Formula 3 (3%) dan Formula 4 (5%). Pengujian nilai SPF dilakukan menggunakan spektrofotometer UV-Vis. Berdasarkan hasil uji secara kimia menggunakan spektrofotometer UV-Vis pada Formula 1 diperoleh nilai SPF 0,21; Formula 2 diperoleh nilai SPF 0,50; Formula 3 diperoleh nilai SPF 0,58 dan Formula 4 diperoleh nilai SPF 2,89. Dari keempat formula, nilai SPF yang memenuhi persyaratan sebagai tabir surya adalah formula 4 pada konsentrasi 5% dengan nilai SPF 2,89 dan tergolong kategori proteksi minimal, karena semakin besar konsentrasi maka semakin besar nilai SPF nya.