Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pelatihan Pengolahan Limbah Rumah Tangga Menjadi Eco-Enzyme Bagi Ibu-Ibu Rumah Tangga Di Desa Rowoindah Kecamatan Ajung Kabupaten Jember Nur Fatimah; Septian Yoga Pratama; Gita Permata Sari; Nazmi Kamilla Putri; Neta Aurina Widyadhani; Achmad Haikal Baswedan; Dyah Ayu Fitriani; Khairur Rahman Ilyas; Muhammad Ridwan Hadiyanto; Valentina Tasya Angelina; Vega Kartika Sari
ABDIMASKU : JURNAL PENGABDIAN MASYARAKAT Vol 6, No 3 (2023): September 2023
Publisher : LPPM UNIVERSITAS DIAN NUSWANTORO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62411/ja.v6i3.1551

Abstract

Sampah merupakan hasil sampingan dari kegiatan rumah tangga hingga industri. Sebagian besar sampah yang dihasilkan dari kegiatan rumah tangga berupa sampah organik. Pengolahan sampah organik perlu dilakukan untuk mengurangi tumpukan sampah dan untuk menghasilkan produk yang lebih bermanfaat. Eco-enzyme adalah larutan yang memiliki banyak kegunaan yang dihasilkan dari proses fermentasi sampah organik, tetes tebu, dan air. Masyarakat di Desa Rowoindah belum pernah mendapatkan pelatihan pemanfaatan sampah organik menjadi Eco-enzyme. Umumnya, sampah organik ditumpuk begitu saja dipekarangan belakang rumah hingga membusuk. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan wawasan serta pelatihan langsung untuk mengurangi dampak pencemaran lingkungan dan memanfaatkannya sebagai pupuk organik, insektisida, pestisida, dan lain-lain. Metode pelaksanaan kegiatan terdiri atas sosialisasi, praktek, dan evaluasi. Melalui kegiatan ini para ibu rumah tangga semakin kreatif dan inovatif memanfaatkan sampah rumah tangga. Hasil kegiatan ini diperoleh bahwa terjadi peningkatan pengetahuan masyarakat tentang pemanfaatan sampah menjadi produk Eco-enzyme dan antusias masyarakat yang menerima dengan baik, memberikan komentar yang positif. Hal tersebut menunjukkan materi dapat tersampaikan dengan baik dan praktek pembuatan Eco-enzyme berjalan dengan lancar.