Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Peran Guru BK dalam Meningkatkan Kedisiplinan Siswa di SMK Negeri 1 Cimerak Badriyah Badriyah; Daris Susanto; Erpan Fauzi; Kamaludin Kamaludin
Jurnal Ilmiah Al-Muttaqin Vol. 9 No. 1 (2023): Jurnal Ilmiah Al-Muttaqin
Publisher : Institut Agama Islam Sultan Muhammaad Syafiuddin Sambas

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37567/al-muttaqin.v9i1.2204

Abstract

Pendidikan karakter adalah sebuah proses transformasi nilai-nilai kehidupan untuk ditumbuhkembangkan dalam kepribadian seseorang. Pendidikan karakter memiliki peran penting dalam pembinaan moral. Dalam hal pendidikan karakter guru BK atau konselor memiliki peranan yang cukup berpengaruh terhadap keberlangsungan proses pendidikan karakter. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran, tugas dan fungsi guru bimbingan dan konseling juga untuk mengetahui bagaimana peran guru bimbingan dan konseling atau konselor dalam meningkatkan kedisiplinan siswa siswi di SMK Negeri 1 Cimerak. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan dengan menggunakan pendekatan kualitatif yang dilakukan di tempat lokasi lapangan penelitian. Kemudian di deskripsikan menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Metode Pengumpulan data dilakukan dengan cara wawancara, observasi dan studi dokumentasi. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwasanya proses manajemen bimbingan dan konseling yang dilakukan oleh guru BK di SMK Negeri 1 Cimerak masih jauh dari kata baik. Guru BK yang seharusnya memberikan peran sebagai fasilitator dan juga penasehat pada faktanya masih belum paham tugas dan fungsinya sebagai guru BK seperti apa.