Wahyuni N
Universitas Yapis Papua

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ANALISIS KUALITAS PRODUK TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN DENGAN KEPERCAYAAN KONSUMEN SEBAGAI VARIABEL INTERVENING : STUDI PADA PEMBELI PRODUK MADU BINA MARGA WAMENA Wahyuni N; Sulistiowati Sulistiowati; Muhdi B. Hi. Ibrahim; Andri Irawan; Mansur M; Fachrudin Pasolo
The Journal of Business and Management Research Vol 4 No 1 (2021): ISSN : 2614-4190 - The Journal of Business and Management Research - Januari 2021
Publisher : Magister Manajemen Universitas Yapis Papua

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55098/tjbmr.v4i1.41

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh antara kualitas produk terhadap kepercayaan konsumen, pengaruh konsumen terhadap keputusan pembelian, pengaruh produk terhadap keputusan pembelian, dan pengaruh kualitas produk terhadap keputusan pembelian melalui kepercayaan konsumen. Analisis yang akan digunakan penulis adalah kuantitatif, Penentuan jumlah sampel berdasarkan pendapat Ferdinand (2000) menyarankan ukuran sampel yang sesuai untuk alat analisis SEM adalah antara 100-200 responden dengan maksud agar dapat digunakan dalam mengestimasi interpretasi dengan SEM. Dalam penelitian ini peneliti mengambil sampel sebanyak 150 orang. Data analisis dengan menggunakan IBM SPSS AMOS 22 dan Sobel.Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa 1. Kualitas suatu produk mempunyai pengaruh yang positif dan signifikan terhadap kepercayaan konsumen pada produk madu bina marga Wamena. Jadi semakin baik kualitas suatu produk yang ditawarkan kepada konsumen, maka semakin tinggi pula kepercayaan konsumen.2. Kepercayaan konsumen mempunyai pengaruh yang positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian. Semakin tinggi kepercayaan konsumen terhadap suatu produk maka dapat dipastikan dapat meningkatkan omset penjualan.3. Kualitas produk mempunyai pengaruh yang positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian pada Produk Madu Bina Marga Wamena. Semakin berkualitasnya suatu produk maka dapat meningkatkan keputusan pembelian konsumen.4. Kualitas produk Madu Bina Marga Wamena mempunyai pengaruh yang positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian melalui kepercayaan konsumen pada Produk Madu Bina Marga Wamena.