Atik Yuliana
Madrasah Tsanawiyah Negeri 4 Sleman, Indonesia

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Peningkatan Keaktifan dan Keterampilan Siswa dalam Menulis Teks Deskriptif Melalui Penggunaan Media Photo Story Atik Yuliana
Indonesian Journal of Action Research Vol. 2 No. 2 (2023): On Procces
Publisher : Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.14421/ijar.2023.22-12

Abstract

Tujuan – Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan keaktifan dan keterampilan menulis teks deskriptif pada siswa kelas VII di MTs N 4 Sleman dengan menggunakan Media Photo Story. Metode – Metode yang digunakan adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) mengikuti model Kemis dan Mc Taggart, yang terdiri dari siklus perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah 32 siswa kelas VII C. Data dikumpulkan melalui lembar observasi dan tes, dengan indikator keberhasilan ditetapkan pada peningkatan keaktifan dan keterampilan siswa dalam menulis teks deskriptif dengan batas minimal 75%. Hasil – Hasil penelitian menunjukkan peningkatan keaktifan siswa dari kondisi awal ke siklus I dan II. Persentase siswa dalam kategori kurang aktif turun dari 65,6% menjadi 0%, sementara kategori sangat aktif meningkat dari 0% menjadi 50%. Keterampilan dan hasil belajar siswa juga meningkat signifikan, dengan persentase siswa yang tuntas naik dari 34,4% menjadi 100%. Implikasi penelitian ini signifikan, menunjukkan bahwa integrasi Media Photo Story dalam pengajaran bahasa dapat meningkatkan keterlibatan dan keterampilan menulis siswa. Penelitian lebih lanjut direkomendasikan untuk mengeksplorasi aplikasi Media Photo Story dalam berbagai setting pendidikan.