This Author published in this journals
All Journal Ilmu Gizi Indonesia
Evita Dwi Safitri
Poltekkes Kemenkes Yogyakarta

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Efektifitas penggunaan media video animasi tentang anemia pada remaja putri Evita Dwi Safitri; Irianton Aritonang; Susilo Wirawan; Almira Sitasari
Ilmu Gizi Indonesia Vol 7, No 2 (2024): Februari
Publisher : Universitas Respati Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35842/ilgi.v7i2.443

Abstract

Latar Belakang: Anemia adalah penyakit yang disebabkan oleh kekurangan asupan zat besi dalam tubuh yang sangat berperan dalam membentuk hemoglobin. Remaja putri merupakan salah satu kelompok yang rentan terhadap anemia. Tujuan: Mengetahui efektivitas media video animasi tentang anemia dalam meningkatkan pengetahuan dan sikap pada remaja putri SMA di wilayah Sleman. Metode: Penelitian ini adalah quasy experiment selama dua minggu dengan menggunakan pretest and posttest with control group design. Subjek penelitian adalah siswa remaja putri kelas XI MIPA sebanyak 30 siswa. Variabel yang diteliti adalah pengetahuan dan sikap pada kelompok eksperimen (menggunakan video animasi) dan kelompok kontrol (menggunakan leaflet) berdasarkan skor pretest dan posttest. Analisis data menggunakan uji Independent Sample T-test dan uji Paired Sample T-test. Hasil: Terjadi kenaikan skor pengetahuan remaja putri pada kelompok eksperimen sebesar 25,22 dan kelompok kontrol sebesar 20. Demikian pula terjadi kenaikan skor sikap remaja putri pada kelompok eksperimen sebesar 15,94 dan kelompok kontrol sebesar 8,8. Ada perbedaan yang signifikan pada peningkatan pengetahuan dan sikap remaja putri kelompok eksperimen dan kelompok kontrol (p<0,005). Kesimpulan: Media video animasi lebih efektif dalam meningkatkan pengetahuan dan sikap tentang anemia pada siswa remaja putri. Saran: Media tersebut dapat diterapkan untuk penggunaan media pada kegiatan penyuluhan atau konseling di sekolah.