Wira Kumala
Universitas Tarumanagara

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

MINIMASI KELUHAN PEKERJA PADA UMKM TIRTA 88 DENGAN PERANCANGAN ALAT ERGONOMIS DAN METODE VDI 2221 Wira Kumala; Lamto Widodo; I Wayan Sukania
Jurnal Mitra Teknik Industri Vol. 2 No. 1 (2023): Jurnal Mitra Teknik Industri
Publisher : Universitas Tarumanagara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24912/jmti.v2i1.25525

Abstract

Material handling merupakan salah satu hal yang sering menjadi masalah baik untuk perusahaan besar maupun UMKM. UMKM Tirta 88 selaku penyedia air minum dalam kemasan galon memiliki permasalahan manual material handling. Rata-rata penjualan air isi ulang galon pada UMKM Tirta 88 selama 6 bulan terakhir adalah 348 galon / hari. Kualitas material handling equipment yang buruk jika dibandingkan dengan jumlah penjualan menyebabkan pekerja pada UMKM Tirta 88 memiliki banyak keluhan. Pendataan keluhan tersebut menggunakan kuesioner Nordic Body Map (NBM). Kemudian penilaian postur kerja menggunakan metode Rapid Entire Body (REBA) dan Workplace Ergonomy Risk Assessment (WERA). Metode perancangan yang digunakan yaitu, VDI 2221. Hasil dari penelitian ini berupa rancangan 3D keranjang galon baru yang sudah sesuai dengan anthropometri pekerja yang berada pada UMKM Tirta 88 dan akan diimplementasikan. Sebelum diimplementasikan, dilakukan analisis simulasi rancangan 3D agar dapat mengetahui penurunan skor Rapid Entire Body (REBA) dan Workplace Ergonomy Risk Assessment (WERA). Hasil simulasi menunjukkan penurunan skor Rapid Entire Body (REBA) menjadi empat untuk semua postur tubuh dan Workplace Ergonomy Risk Assessment (WERA) menjadi 35 untuk dua postur tubuh dan 30 untuk satu postur tubuh.