Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ANALISIS HUBUNGAN PENERAPAN MODEL ASUHAN KEPERAWATAN PROFESIONAL (MAKP) TIM DENGAN KEPUASAN PASIEN DI RS XYZ Melia Fitriani; Millya Helen; Milla Evelianti Saputri
Scientica: Jurnal Ilmiah Sains dan Teknologi Vol. 2 No. 3 (2024): Scientica: Jurnal Ilmiah Sains dan Teknologi
Publisher : Komunitas Menulis dan Meneliti (Kolibi)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.572349/scientica.v2i3.1142

Abstract

MAKP (Model Asuhan Keperawatan Profesional) merupakan upaya untuk meningkatkan mutu Asuhan Keperawatan sehingga menjadi efektif dan efisien. Di Rumah Sakit XYZ Jakarta Utara dalam kurung waktu Oktober hingga Desember 2023 menunjukan masih kurang nya tingkat kepuasan pasien pada pelayanan perawatan contoh nya di bulan Oktober 2023 yang mengalami penurunan dengan 60 responden mengatakan Sangat Puas (73,0%), Baik (22,3%), Cukup (1,3%), Kurang (3,3%). Untuk mengetahui Hubungan Model Asuhan Keperawatan Professional (MAKP) Tim dengan kepuasan pasien yang di terapkan di ruang rawat inap Rumah Sakit XYZ. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan desain deskriptif analitik dengan pendekatan cross-sectional. Teknik pengambilan sampel menggunakan Non probability sampling dengan teknik Purposive sampling. Sampel yang diperoleh sebanyak 62 responden menggunakan rumus slovin. Uji statistik yang digunakan adalah chi –square. Instrumen penelitian menggunakan kuesioner. Dari hasil uji statistic diperoleh nilai p<0,05 menunjukkan p-value sebesar 0,009 < nilai ɑ (0,05). dengan demikian dapat diartikan ada hubungan bermakna antara MAKP Tim dengan Kepuasan Pasien Rawat Inap dengan Odds Ratio (OR) = 4,429. Penelitian ini adanya hubungan yang signifikan antara jenis kelamin, usia, pendidikan dengan penerapan Model Asuhan Keperawatan Professional (MAKP) Tim dengan kepuasan pasien. Diharapkan kinerja pelayanan rumah sakit akan meningkat sebagai hasil dari kepuasan pasien.