Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Kajian Tingkat Risiko Kecelakaan Kerja pada Proyek Peningkatan Jalan Peurelak- Lokop – Batas Gayo Lues Menggunakan Metode FMEA Bilal Birrabbah; Muhammad Jamil; Alfa Taras Bulba
Journal of The Civil Engineering Student Vol 6, No 1 (2024): Volume 6 Nomor 1 Maret 2024
Publisher : Jurusan Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Syiah Kuala

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24815/journalces.v6i1.27259

Abstract

Proyek konstruksi merupakan suatu kegiatan yang kompleks dan melibatkan banyak pihak yang terlibat dalam pelaksanaannya. Salah satu upaya untuk meningkatkan kualitas pelaksanaan proyek konstruksi adalah dengan menerapkan Sistem Manajemen Keselamatan Konstruksi. Tingkat kecelakaan kerja konstruksi terbilang cukup tinggi maka harus diterapkan Keselelamatan dan Kesehatan Kerja pada proyek konstruksi bertujuan yang untuk meningkatkan keselamatan dan kesehatan kerja di lokasi konstruksi, sehingga dapat mengurangi risiko kecelakaan dan cedera pada pekerja. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji tingkat risiko kecelakaan kerja pada Proyek Peningkatan Jalan Peurelak Lokop – Batas Gayo Lues  dan menentukan pekerjaan dengan tingkat risiko kecelakaan tertinggi. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah survei melalui kuesioner, menggunakan sumber data primer dan sekunder. Kuesioner disusun berdasarkan variabel yang terkait dengan penerapan K3. Pengolahan data kuisioner dilakukan dengan menggunakan presentase skala Likert, sedangkan pengolahan data wawancara dilakukan dengan menggunakan metode FMEA ( Failure Mode Effect Analysis ). Hasil yang didapat dari penelitian ini variabel yang paling dominan yaitu variabel operasional dengan skor rata-rata sebesar 89.85%, dan nilai RPN (Risk Priority Number) dari 8 kecelakaan kerja yang berpotensi terjadi didapat pekerjaan pengangkutan material yang memiliki risiko kecelakaan kerja tertinggi yaitu dengan nilai RPN sebanyak 90,64.