Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

BIMBINGAN TEKNIS OPERATOR SID DAN TIM IT DESA DALAM PENGGUNAAN CHATGPT DI KECAMATAN JERUKLEGI KABUPATEN CILACAP Desty Rakhmawati; Diah Ratna Febrianti
Jurnal Pengabdian Kolaborasi dan Inovasi IPTEKS Vol. 2 No. 2 (2024): April
Publisher : CV. Alina

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59407/jpki2.v2i2.660

Abstract

Mayoritas perangkat desa di Kecamatan Jeruklegi telah menggunakan teknologi, namun kebanyakan hanya menggunakan teknologi untuk sebatas melakukan pencarian di internet, berkirim surat elektronik maupun menerjemahkan kalimat. Untuk dapat meningkatkan efisiensi, transparansi, dan partisipasi masyarakat dalam pembangunan desa diharapkan perangkat desa mengetahui dan paham bagaimana cara melakukan publikasi informasi di desa. Solusi permasalahan yang ditawarkan adalah memberikan bimbingan pelatihan ChatGPT untuk memberikan pemahaman dalam publikasi informasi di wilayah Kecamatan Jeruklegi, Kabupaten Cilacap. Bimbingan pelatihan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman penggunaan ChatGPT bagi kemampuan perangkat desa dalam memberikan informasi secara jelas dan terbuka kepada masyarakat. Kegiatan pelatihan ChatGPT diawali dengan menyampaikan materi secara teori tentang pengenalan dasar ChatGPT. Kegiatan selanjutnya melakukan praktik secara langsung bagaimana cara menggunakan dan menuliskan perintah di ChatGPT dan diakhiri dengan diskusi berupa tanyajawab bersana peserta. Hasil kegiatan menunjukkan tanggapan yang sangat positif dari para peserta dan diharapkan kedepannya akan ada pelatihan selanjutnya yaitu pelatihan penerbitkan artikel yang telah dibuat kedalam website desa.