Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Penggunaan Multimedia Presentasi Terhadap Kemampuan Menuliskan Kembali Teks Deskripsi Siswa Kelas VII SMP Negeri 3 Pariaman Mimin Indri Agustina; Lira Hayu Afdetis; Ria Satini
Innovative: Journal Of Social Science Research Vol. 4 No. 2 (2024): Innovative: Journal Of Social Science Research
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/innovative.v4i2.9614

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh permasalahan sebagai berikut ini. Pertama, Kemampuan menuliskan kembali siswa SMP N 3 Pariaman dianggap masih rendah. Kedua, Siswa belum mampu menuliskan kembali teks deskripsi. Ketiga, siswa terkendala dalam menggunakan, menentukan serta memahami kaidah kebahasaan yang ada di dalam teks deskripsi. Penelitian ini betujuan untuk mendeskripsikan Pengaruh Penggunaan Multmedia Presentasi Terhadap Kemampuan Menuliskan Kembali Teks Deskripsi Siswa Kelas VII SMP Negeri 3 Pariaman. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode eksperimen. Desain penelitian ini adalah One Group Pretes-Posttest Design. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VII SMP 3 Pariaman. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII SMP N 3 Pariaman yang berjumlah 28 orang. Data dalam penelitian ini adalah skor kemampuan menuliskan kembali teks deskripsi sebelum menggunakan multimedia presentasi dan skor kemampuan menuliskan kembali teks deskripsi sesudah menggunakan multimedia persentasi siswakelas VII SMP N 3 Pariaman. Berdasarkan hasil analisis data dan pembahasan pada Bab IV dapat disimpulkan tiga hal berikut ini. Pertama, kemampuan menuliskan kembali teks deskripsi siswa kelas VII SMP Negeri 3 Pariaman sebelum menggunakan Multimedia Presentasi memperoleh nilai rata-rata 73,80 berada pada rentangan 66-75% dengan kualifikasi yaitu Lebih dari Cukup (LdC). Kedua, kemampuan menuliskan kembali teks deskripsi siswa kelas VII SMP Negeri 3 Pariaman sesudah menggunakan Multimedia Presentasi memperoleh nilai rata-rata 87,14 berada pada rentangan 86-95% dengan kualifikasi yaitu baik sekali (BS). Ketiga, berdasarkan uji-t terdapat pengaruh Multimedia Presentasi berbantuan media gambar terhadap kemampuan menuliskan kembali teks deskripsi siswa kelas VII SMP Negeri 3 Pariaman karena thitung= 7,34 dan ttabel = 1,70 kriteria pengujian t diterima jika thitung > ttabel dengan kata lain H1 diterima dan H0 ditolak. Dengan demikian penggunaan Multimedia Presentasi berpengaruh terhadap kemampuan menuliskan kembali teks deskripsi siswa kelas VII SMP Negeri 3 Pariaman.