Mansyur Ramly
Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Muslim Indonesia

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Peran Gaya Kepemimpinan dan Kompetensi terhadap Kinerja Pegawai di Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah IX Dimediasi Organizational Citizenship Behavior Dwi Indah Mustikarani; Mansyur Ramly; Muhammad Syafii A. Basalamah
SEIKO : Journal of Management & Business Vol 6, No 2 (2023): July - December
Publisher : Program Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/sejaman.v7i2.7179

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis peran dan hubungan antara gaya kepemimpinan dan kompetensi terhadap kinerja pegawai jika dimediasi oleh organizational citizenship behavior (OCB) pada Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah IX. Metode penelitian ini menggunakan alat analisis jalur (Path Analysis) dan menggunakan uji Sobel untuk menganalisis pola hubungan antar variabel dengan tujuan untuk mengetahui pengaruh langsung maupun tidak langsung antar variabel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa gaya kepemimpinan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai dan Organizational Citizenship Behavior (OCB), kompetensi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai dan Organizational Citizenship Behavior (OCB), Organizational Citizenship Behavior (OCB) berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai, gaya kepemimpinan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai jika dimediasi oleh Organizational Citizenship Behavior (OCB), dan kompetensi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja pegawai jika dimediasi oleh Organizational Citizenship Behavior (OCB). Kata Kunci: Gaya Kepemimpinan, Kompetensi, Organizational Citizenship Behavior (OCB), dan Kinerja Pegawai.
Proposal Penelitian Analisis Produktivitas Petani Padi di Kecamatan Binamu Kabupaten Jeneponto Nilansari Idris; Mansyur Ramly; Junaiddin Zakaria
SEIKO : Journal of Management & Business Vol 7, No 1 (2024): Januari - Juni 2024
Publisher : Program Pascasarjana STIE Amkop Makassar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37531/sejaman.v7i1.6534

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis Produktivitas Petani Padi di Kecamatan Binamu Kabupaten Jeneponto. Serta untuk mengetahui Faktor-Faktor Pengaruh Produktivitas Petani Padi di Kecamatan Binamu Kabupaten Jeneponto. Analisis produktivitas petani padi di Kecamatan Binamu Kabupaten Jeneponto merupakan langkah penting untuk memahami dinamika pertanian di wilayah tersebut. Melalui pengumpulan data, analisis statistik, dan wawancara terstruktur, telah berhasil diidentifikasi faktor-faktor yang mempengaruhi produktivitas padi. Penelitian ini akan menggunakan pendekatan kuantitatif dan kualitatif secara bersamaan. Pendekatan kuantitatif adalah suatu strategi penelitian yang menekankan pada pengukuran kuantitatif fenomena dan analisis statistik untuk menjelaskan hubungan antar variabel yang diukur. Pendekatan kuantitatif akan digunakan untuk menganalisis data produktivitas padi secara statistik, sementara pendekatan kualitatif adalah serangkaian praktik interpretatif yang membuat dunia nyata tidak hanya ditemukan, tetapi juga diperlihatkan secara berbeda. Pendekatan Kualitatif akan digunakan untuk memahami konteks dan faktor-faktor non-angka yang mempengaruhi produktivitas. Faktor-Faktor Pengaruh Produktivitas Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor- faktor seperti teknologi pertanian, ketersediaan air, manajemen lahan, dan pendidikan petani padi memiliki dampak signifikan terhadap produktivitas petani padi di Kecamatan Binamu. Terdapat potensi pengembangan pertanian yang dapat ditingkatkan, terutama melalui penerapan teknologi pertanian yang lebih canggih, pengelolaan air yang efisien, dan peningkatan pengetahuan petani Kata Kunci : Analisis, Produktivitas dan Petani Padi.