Nur Rahmi Hiyadati
Sekolah Tinggi Farmasi Muhammadiyah Cirebon

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

SOSIALISASI PEMILIHAN DAN PENGGUNAAN OBAT YANG TEPAT DI DESA MUNDU PESISIR Sulistiorini Indriaty; Muhammad Yani Zamzam; Nur Rahmi Hiyadati; Deni Firmansyah; Dhea Aulia Ramadhani
BAKTIMU : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 4 No 3 (2024): Forthcoming
Publisher : Sekolah Tinggi Farmasi Muhammadiyah Cirebon

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37874/bm.v4i3.1306

Abstract

Penanganan dan pencegahan berbagai penyakit tidak dapat dilepaskan dari tindakan terapi dengan obat atau farmakoterapi. Berbagai pilihan obat saat ini tersedia, sehingga diperlukan pertimbangan-pertimbangan yang cermat dalam memilih obat untuk suatu penyakit. Obat harus selalu digunakan secara benar agar memberikan manfaat klinik yang optimal. Terlalu banyaknya jenis obat yang tersedia ternyata juga dapat memberikan masalah tersendiri dalam praktek, terutama menyangkut bagaimana memilih dan menggunakan obat secara benar dan aman. Edukasi ini bertujuan untuk mengetahui tingkat pengetahuan masyarakat akan pemilihan dan penggunaan obat yang tepat. Penyuluhan ini dilakukan dengan metode sosialisasi secara langsung bersamaan dengan pemberian brosur tentang stunting kepada ibu-ibu yang mengikuti kegiatan posyandu. Hasil dari penelitian ini menunjukkan terjadi peningkatan pemahaman dan pengetahuan ibu-ibu terhadap pemilihan dan penggunaan obat yang tepat. Kegiatan sosialisasi ini sangat bermanfaat bagi warga Desa Mundu pesisir sehingga diharapkan melalui sosialisasi ini terwujud masyarakat yang cerdas dalam pemilihan dan penggunaan obat bagi keluarga. Kata Kunci: Sosialisasi, pemilihan obat, penggunaan obat