Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Media Pembelajaran Audio Visual Terhadap Keterampilan Berbahasa Reseptif Peserta Didik Kelas VII di SMPN 2 Kesu’ New Years Tikulimbong; Berthin Simega; Irna Fitriana
Indonesian Research Journal on Education Vol. 4 No. 3 (2024): Page: 1 - 2000
Publisher : Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/irje.v4i3.884

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh penggunaan media pembelajaran audiovisual terhadap keterampilan berbahasa reseptif siswa, dan penerapan media pembelajaran audio visual terhadap keterampilan berbahasa reseptif pada peserta didik Kelas VII di SMPN 2 Kesu’. Metode penelitian yang digunakan adalah metode eksperimen dengan desain Pretest-Posttest Control Group Design. Teknik pengumpulan data dari penelitian ini yaitu tes dan kuesioner/angket. Kesimpulan penelitian ini menjelaskan bahwa media pembelajaran audio visual berpengaruh positif pada keterampilan berbahasa reseptif peserta didik. Hal ini didasarkan dari hasil pengujian pada kelas eksperimen dimana nilai thitung > ttabel yaitu 11,846 > 2,0422. Hasil yang sama juga diperliahtkan pada pengujian t untuk pengisian kuesioner , dimana nilai signifikansi sebesar 0,00 < 0,05 dan nilai thitung 6,463 > ttabel 2,0422. Sedangkan Penerapan media pembelajaran audio visual terhadap keterampilan berbahasa reseptif pada peserta didik Kelas VII di SMPN 2 Kesu’ dipengaruhi oleh kemampuan guru dalam mengelola antara lain: efektifitas media yang digunakan guru, frekuensi penggunaan media pembelajaran audio visual, guru menggunakan beragam media pembelajaran audio visual, guru mampu mengintegrasikan penggunaan media dengan perangkat ajar, guru menyadari manfaat utama penggunaan media pembelajaran audio visual, siswa mengalami peningkatan kemampuan mendengar dan membaca, guru menyadari tantangan dalam penggunaan media dan mampu mengatasi, dan siswa menanggapi penggunaan media pembelajaran audio visual dengan antusiasisme yang tinggi.