Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Penggunaan Aplikasi Geogebra Dalam Pembelajaran Matematika Pada Siswa SMK Negeri 5 Medan Rahim, Rani; Suhariyanti, Suhariyanti; Ramadhani, Rini; Rizqi, Nur Rahmi; Maharani, Israq; Syarah, Fatmah
Educate: Journal of Community Service in Education Vol 3 No 1 (2023): June
Publisher : Universitas Veteran Bangun Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32585/educate.v3i1.3857

Abstract

Aplikasi Geogebra merupakan suatu aplikasi yang digunakan dalam pembelajaran Matematika. Aplikasi ini memudahkan siswa dalam materi geometri, sistem persamaan linier, persamaan garis, persamaan fungsi kuadrat dan lain-lain. Kegiatan pengabdian ini bertujuan untuk memperkenalkan dan mempratekkan secara langsung aplikasi Geogebra kepada siswa pada materi sistem persamaan linier. Kegiatan pengabdian ini dilaksanakan di SMK Negeri 5 Medan. Peserta dalam kegiatan ini adalah siswa kelas X TKRO 3 yang terdiri dari 35 orang siswa. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 31 Oktober 2022. Kegiatan dalam pengabdian ini adalah penggunaan aplikasi Geogebra dalam pembelajaran Matematika sehingga motivasi belajar siswa meningkat. Hasil dari kegiatan ini diperoleh respon siswa sangat baik dan siswa lebih senang dan tertarik belajar Matematika di kelas. Sehingga dapat disimpulkan bahwa aplikasi Geogebra dapat meningkatkan motivasi belajar siswa dalam pelajaran Matematika. 
Pengaruh Model Pembelajaran Flipped Classroom terhadap Kemampuan Konsep Matematis Syarah, Fatmah
FARABI: Jurnal Matematika dan Pendidikan Matematika Vol 6 No 2 (2023): FARABI
Publisher : Program Studi Pendidikan Matematika FKIP UNIVA Medan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47662/farabi.v6i2.649

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menyelidiki pengaruh Model Pembelajaran Flipped Classroom terhadap kemampuan konsep matematis siswa kelas 2 SD di Taman Pendidikan Islam Medan. Dalam model pembelajaran ini, siswa memperoleh pemahaman awal materi di rumah sebelum sesi kelas, diharapkan dapat meningkatkan pemahaman dan keterlibatan siswa. Metode penelitian yang digunakan adalah Quasi eksperimen dengan kelompok kontrol dan kelompok eksperimen. Data dikumpulkan melalui tes pemahaman konsep matematis sebelum dan setelah penerapan model pembelajaran. Hasil penelitian Pertama, sebelum model pembelajaran Flipped Classroom pada kelas kontrol diperoleh dengan nilai rata-rata 7,26 dengan nilai terendah 5, dan nilai tertinggi 9, modusnya 8, dan mediannya 8. Kemudian menggunakan model kelompok eksperimen diperoleh dengan nilai rata-rata 8,11 dengan nilai terendah 5 dan nilai tertinggi 12, modusnya 8, mediannya 8, dan simpangan baku 1,761. Kedua, Penggunaan model pembelajaran Flipped Classroom terhadap perkembangan kognitif anak usia 5-6 tahun diperoleh dengan nilai rata-rata 17,53 dengan nilai terendah 15 dan nilai tertinggi 20, modusnya 18 dan mediannya 18. Jadi, perkembangan kemampuan konsep matematis siswa kelas 2 SD di Taman Pendidikan Islam Medan menggunakan model pembelajaran Flipped Classroom sudah meningkat secara optimal, Kedua terdapat pengaruh model pembelajaran Flipped Classroom terhadap kemampuan konsep matematis siswa kelas 2 SD di Taman Pendidikan Islam Medan sebesar 0,05 didapat ttabel pada a diperoleh nilai thitung = 24.8969 dengan taraf dt 17 diperoleh nilai ttabel = 2,10982. Karena thitung>ttabel maka H0 : ditolak, Ha : diterima