Monikawati, Winda Aprila
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Upaya Peningkatan Kompetensi Kaum Ibu Melalui Pelatihan Perencanaan Keuangan Rumah Tangga Hidayat, Taufik; Yahya, Adibah; Junedi, Junedi; Molinasari, Lisa; Monikawati, Winda Aprila
Jurnal Pengabdian Dharma Laksana Vol. 6 No. 2 (2024)
Publisher : LPPM Universitas Pamulang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32493/j.pdl.v6i2.37939

Abstract

Pelatihan perencanaan keuangan rumah tangga bagi Majelis Ta'lim Kaum Ibu Al Barokah bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan keterampilan dalam mengelola keuangan rumah tangga. Majelis Ta'lim Kaum Ibu Al Barokah adalah sebuah komunitas yang terdiri dari ibu-ibu yang aktif dalam kegiatan sosial dan keagamaan. Program pelatihan ini dirancang untuk membantu para ibu anggota majelis Ta'lim memahami pentingnya perencanaan keuangan, pengelolaan anggaran, investasi, serta bagaimana membangun keuangan yang sehat. Pelatihan ini mencakup berbagai topik penting, seperti pemahaman dasar tentang pengelolaan uang, menyusun anggaran rumah tangga, mengelola utang, investasi yang cerdas, dan perencanaan untuk masa depan. Selain itu, peserta juga akan belajar bagaimana membangun tujuan keuangan yang realistis, memprioritaskan pengeluaran, dan mengelola risiko keuangan. Metode pelatihan yang digunakan mencakup ceramah, diskusi kelompok, studi kasus, dan sesi tanya jawab. Hasil pelaksanaan menunjukkan bahwa kaum ibu yang tergabung dalam Mejelis Taklim Al Barokah sangat antusias dalam mengikuti seluruh kegiata. Hasil dari latihan mandiri yang diberikan menunjukkan tingkat pemahaman peserta sebesar 80% dari keseluruhan latihan yang diberikan.