Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : TARBAWY: Indonesian Journal of Islamic Education

Vocational Education and Training (VET) Bidang Media Pembelajaran PAI Berbasis Digital melalui Program Praktisi Mengajar Faqihuddin, Achmad; Muflih, Abdillah; Syarifudin, Iif
TARBAWY: Indonesian Journal of Islamic Education Vol 11, No 1 (2024): May 2024
Publisher : Universitas Pendidikan Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.17509/t.v11i1.69406

Abstract

Dalam era digital yang terus berkembang, integrasi teknologi dalam pendidikan khususnya Pendidikan Agama Islam (PAI) menjadi semakin penting. Penelitian ini mengkaji implementasi Vocational Education and Training (VET) dalam bidang Media Pembelajaran PAI Berbasis Digital melalui Program Praktisi Mengajar. Tujuan utama dari program ini yaitu untuk memperkuat keterampilan digital mahasiswa sebagai calon guru, meningkatkan kualitas pengajaran, dan membekali mahasiswa keahlian yang relevan untuk dunia kerja modern. Penelitian ini menggunakan pendekatan mixed-method, adapun data dikumpulkan melalui wawancara, survei, observasi, dan studi dokumen. Hasil penelitain menunjukkan bahwa mayoritas mahasiswa yang mengikuti kelas kolaborasi mata kuliah literasi ICT dan Media Pembelajaran PAI mengalami peningkatan keterampilan digital dan lebih siap memasuki dunia kerja. Program Praktisi Mengajar tidak hanya meningkatkan pengalaman pembelajaran tetapi juga membantu mengatasi kesenjangan keterampilan yang dihadapi oleh lulusan yang memasuki dunia kerja. Penelitian ini menegaskan pentingnya memadukan antara pendidikan agama dengan keterampilan praktis melalui pendekatan pembelajaran kolaboratif dan integrasi teknologi digital.