Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

PELATIHAN LITERASI DIGITAL BAGI GURU UNTUK MENINGKATKAN DIGITAL PEDAGOGIK DALAM PEMBELAJARAN DI SEKOLAH PERMATA HARAPAN 2 BATAM Purba, Benteng Martua Mahuraja; Noyita, Efvi; Nababan, Yunira; Silaban, Elfrida Elena Br; Siregar, Viktor Deni; Harahap, Hanyta Priscila; Christuver, Matias; Pertiwi, Sri; Hutagalung, Fauzi; Sitompul, Juni Romaito; Simanjuntak, Meliana Agustina; Panjaitan, Rini Herniati
Community Development Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Vol. 5 No. 2 (2024): Volume 5 No. 2 Tahun 2024
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/cdj.v5i2.13148

Abstract

Guru sebagai pendidik yang sangat berperan penting dalam dunia pendidikan tentunya harus mempersiapkan diri baik itu dalam hard skill dan soft skill. Penggunaan media pembelajaran dan teknologi pada zaman ini bagi guru harus dapat disama ratakan dengan perkembangan zaman sehingga dapat memenuhi kebutuhan proses pembelajaran bagi peserta didik. Dengan demikian pelatihan penggunaan media dan teknologi bagi guru sangatlah penting, oleh karenanya PKM ini disusun dan dilaksanakan untuk membantu para Guru yang ada di Sekolah Permata Harapan 2 Batam. Dalam menggunakan Media dan Teknologi. Hasil yang diperoleh melalui kegiatan ini ialah menghasilkan para guru yang ahli menggunakan media dan teknologi dalam proses pembelajaran yang inovatif dan efesien.
Sosialisasi Nilai-Nilai Kristiani Untuk Membentuk Etika Berpendapat Dalam Platform Media Sosial Di Kelas 9 SMP Tunas Muda Berkarya Heeng, Go; Meri, Marlina; Pertiwi, Sri; Gulo, Moralman; Gea, Kristiani; Nazara, Elybeth; Bangun, Susana Sianari; Saleleubaja, Lewis; Rajagukguk, Rosdiana; Batee, Bernada Nidarmawati; Sitorus, Nelva; Panggabean, Mega Lina; Marpaung, Sintia Anjelina
Journal Of Human And Education (JAHE) Vol. 4 No. 4 (2024): Journal Of Human And Education (JAHE)
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jh.v4i4.1158

Abstract

Etika merupakan ungkapan perilaku atau tindakan seseorang yang menentukan seseorang tersebut beraklak mulia atau tidak. Sangat penting etika yang baik dimiliki oleh setiap orang terlebih dalam berinteraksi atau komunikasi diplatfrom media sosial yang marak diakses oleh semua orang saat ini. Dengan demikian, Tim Pengbadian kepada masyarakat mengadakan sebuah sosialisasi tentang nilai-nilai kristiani sebagai bentuk pembinaan bagi peserta didik agar memiliki etika yang benar seturut dengan kaidah kekristenan. Sehingga melalui kegiatan ini diharapkan peserta didik mampu menuangkan komentar atau pendapat dimedia sosial dengan sikap yang benar dan etika yang baik. Dalam penyelengaraan kegiatan PkM ini dilaksanakan dengan tiga tahapan yakni, Pertama, Tim PkM melakukan observasi pada mitra kegiatan yaitu SMP Tunas Muda Berkarya dengan tujuan mendengar secara langsung kebutuhan lapangan sehingga kegiatan dapat relevan. Kedua, melakukan kegiatan sosialisasi dimulai dari ibadah, menjelaskan bahan materi, diskusi dan terakhir sesi tanya jawab. Ketiga, mengevaluasi dengan responden 58 orang dengan jawaban sangat setuju, 49.32 %, Setuju. 37.9%, Kurang setuju, 3.44 % dan Tidak Setuju, 0.34%. Hasil dari kegiatan ini adalah peserta didik mampu memahami dan menerapkan etika yang benar sesuai dengan nilai-nilai kristiani ketika berpendapat didalam platform media sosial maupun dilingkungan sekitar secara nyata.