Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Perbandingan Efektivitas Pembelajaran Fisika Daring dan Pembelajaran Fisika Luring Setiaji, Bayu; Mufida, Fathiyya; Puspitasari, Ayunda
Jurnal Pendidikan Jarak Jauh Vol. 1 No. 2 (2023): December
Publisher : Indonesian Journal Publisher

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47134/jpjj.v1i2.203

Abstract

Seiring dengan berkembangnya zaman yang semakin maju menyebabkan banyak perubahan pada tatanan kehidupan, salah satunya dalam hal pendidikan. Untuk saat ini, pembelajaran tidak hanya dilakukan dengan datang langsung ke sekolah melainkan juga bisa dilakukan secara daring. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbandingan tingkat keefektivan pembelajaran fisika secara daring dan luring. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian literatur atau study pustaka dengan memanfaatkan berbagai sumber referensi berupa jurnal untuk memperoleh data penelitiannya. Perbandingan ini mencakup beberapa aspek, yaitu tingkat motivasi belajar fisika secara daring dan luring siswa, kelemahan dan kelebihan pembelajaran fisika secara daring dan luring, tingkat pemahaman konsep fisika, dan capaian hasil belajar fisika siswa secara daring dan luring. Setelah dilakukan penelitian dengan berbagai sumber mengenai perbandingan keefektivan pembelajaran daring dan luring dalam materi fisika, dapat disimpulkan bahwa pembelajaran fisika secara luring akan lebih efektif dalam mencapai hasil pembelajaran dan tingkat pemahaman siswa yang baik. Adapun pembelajaran fisika secara daring dan luring memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing.
EFEKTIVITAS MEDIA VIDEO PEMBELAJARAN DALAM MENGATASI KESULITAN BELAJAR SEJARAH KEBUDAYAAN ISLAM DI MTS HIDAYATUL MUHAJIRIN PALANGKA RAYA: The Effectiveness Of Video Learning Media In Overcoming Difficulties Of Learning The History Of Islamic Culture At MTS Hidayatul Muhajirin Palangka Raya Syahmidi, Syahmidi; Winarti, Winarti; Puspitasari, Ayunda
Anterior Jurnal Vol. 23 No. 2 (2024): Anterior Jurnal
Publisher : ​Institute for Research and Community Services Universitas Muhammadiyah Palangkaraya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33084/anterior.v23i2.6918

Abstract

Media video merupakan media yang mempunyai unsur suara dan unsur gambar yang berfungsi mengarahkan perhatian, mengatasi kesulitan belajar serta meningkatkan hasil belajar siswa. Sejalan dengan hal tersebut, realitas yang terjadi di MTs Hidayatul Muhajirin Palangka Raya sarana berbasis IT tidak dapat dimanfaatkan dengan baik, sehingga beberapa dari siswa kesulitan dalam memahami materi khususnya pada mata pelajaran SKI. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui efektivitas penggunaan media audio visual dalam mengatasi kesulitan belajar siswa pada mata pelajaran SKI di kelas VIII MTs Hidayatul Muhajirin Palangka Raya ditinjau dari hasil belajar kognitif siswa dan proses pembelajaran di kelas. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian eksperimen yang tergolong dalam True Experimental Design dengan rancangan penelitian “post-test only design”. Teknik pengumpulan data menggunakan tes, observasi dan dokumentasi. Pada pengujian taraf keefektifan media pembelajaran diperoleh nilai N-gain kelas eksperimen sebesar 59,33% dan kelas kontrol hanya sebesar 3,64%. Maka, dari hasil uji hipotesis Ho ditolak dan Ha diterima yang berarti media video pembelajaran memberi pengaruh cukup efektif dibandingkan guru dan buku ajar sebagai media pembelajaran pada Materi Daulah Mamluk di kelas VIII MTs Hidayatul Muhajirin Palangka Raya.