This Author published in this journals
All Journal Jurnal Edukatif
Maimunah Tambak, Siti
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Hubungan Antara Persepsi Santri Tentang Kompetensi Pedagogik Guru BK Dengan Motivasi Santri Dalam Mengikuti Layanan Informasi di MTs. Pondok Pesantren Modern Darul Hikmah Taman Pendidikan Islam Medan Maimunah Tambak, Siti
Edukatif Vol 2 No 1 (2024)
Publisher : CV Edu Tech Jaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengungkapkan dan menganalisis apakah terdapat hubungan antara persepsi santri tentang kompetensi pedagogik guru BK dengan motivasi santri dalam mengikuti layanan informasi di MTs Pondok Pesantren Modern Darul Hikmah Taman Pendidikan Islam Medan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah santri MTs Pondok Pesantren Modern Darul Hikmah Taman Pendidikan Islam Medan Tahun Pelajaran 2022/2023 sebanyak 143 santri. Pengambilan sampel peneliti mengacu pada pendapat suharsimi ialah 25% dari populasi yang ada yaitu terdapat 35 santri. Pengumpulan data dalam penelitian dengan menggunakan metode angket (kuesioner) dan studi dokumen. Teknik analisis data menggunakan bantuan program SPSS versi 25. Dalam analisis instrumen dilakukan uji validitas dan reliabilitas. Analisis data menggunakan analisis korelasi. Berdasarkan analisis data diperoleh bahwa terdapat hubungan yang positif antara persepsi santri tentang kompetensi pedagogik guru BK dengan motivasi santri dalam mengikuti layanan informasi di MTs Pondok Pesantren Modern Darul Hikmah Taman Pendidikan Islam Medan. Dengan menggunakan analisis korelasi product moment = 0,494 df = N-nr; 35-2 = 33. Dalam tabel r product moment dengan df sebesar 33 diperoleh signifikan 5% = 0,333. Setelah mengkonsultasikan dengan maka dapat disimpulkan bahwa 5% adalah 0,494 > 0,333, sehingga Ha diterima dan Ho ditolak.