Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

KETERAMPILAN MEMBACA SISWA KELAS 3 SD DAN PENGARUHNYA PADA KEMAMPUAN MENULIS CERPEN Maharani, Selvina; Nurafiani, Viona; Rukmanah, Tety; Fitriyah, Mahmudah
Reduplikasi: Jurnal Penelitian Pendidikan Bahasa Indonesia Vol 3, No 2 (2023): (Desember 2023)
Publisher : Pascasarjana, Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37905/rjppbi.v3i2.2330

Abstract

Pada pembelajaran sastra, tentu berkaitan dengan kemampuan berbahasa yang salah satunya ada kemampuan membaca dan kemampuan menulis di dalamnya. Keterampilan membaca dengan keterampilan menulis saling berkaitan satu sama lain. Dengan membaca, maka kita bisa mendapatkan ide-ide atau gagasan-gagasan yang nantinya dapat dikembangkan menjadi suatu tulisan yang cantik. Cerpen atau cerita pendek merupakan salah satu karya sastra yang memiliki isian yang bersifat ringkas. Penelitian ini berfokus pada kemampuan membaca siswa kelas 3 SD dan pengaruhnya terhadap kemampuan menulis cerpen. Pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kualitatif dengan metode wawancara. Data-data yang didapat akan dianalisis lebih dalam dan dideskripsikan dalam bentuk tulisan-tulisan atau paragraf. Penelitian ini bertujuan untuk mengungkapkan pengaruh membaca terhadap kemampuan menulis dengan cerpen sebagai objek kajiannya. Keterampilan membaca dan menulis merupakan salah satu komptensi dasar yang harus dimiliki oleh setiap peserta didik. Dengan membaca, maka kita bisa mendapatkan informasi-informasi yang nantinya dapat digunakan untuk pemecahan suatu masalah. Semakin banyak membaca, maka semakin banyak pula informasi atau kosa kata yang didapatkan. Hal ini berpengaruh dengan kemampuan menulis seseorang.