This Author published in this journals
All Journal JPI
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

MENINGKATKAN PEMAHAMAN MATEMATIS MELALUI PENDEKATAN TEMATIK DENGAN RME Sutisna, Andi Permana; Maulana, Maulana; Subarjah, Herman
Jurnal Pena Ilmiah Vol 1, No 1 (2016)
Publisher : Jurnal Pena Ilmiah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23819/pi.v1i1.2929

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya perbedaan dalam memahami konsep perkalian sebagai penjumlahan berulang. Perbedaan tersebut muncul karena pemahaman konsep perkalian yang tidak dikaitkan dengan masalah sehari-hari. Cara untuk menghubungkan konsep matematika dengan kehidupan sehari-hari adalah melalui pendekatan Realistic Mathematics Education (RME). Tujuan penelitian ini adalah melihat pengaruh pendekatan RME terhadap kemampuan pemahaman matematis siswa pada materi perkalian kelas rendah. Populasinya yaitu seluruh siswa SD kelas II se-Kecamatan Sumedang Utara yang termasuk dalam kelompok unggul. Sementara sampelnya adalah siswa SDN Karapyak I kelas II A sebagai kelas tematik dan kelas II B sebagai kelas tematik dengan RME. Hasil penelitian dengan 𝛼 = 0,05, menunjukkan bahwa pendekatan tematik dengan RME lebih baik dalam meningkatkan kemampuan pemahaman matematis pada materi perkalian kelas rendahdaripada kelas tematik secara signifikan. Secara umum siswa  emberikan respon positif terhadap pembelajaran tematik dengan RME. Sementara faktor penghambatnya yaitu siswa belum terbiasa dengan pembelajaran dan aktivitas dalam pembelajaran tematik dengan RME. Kata Kunci : Tematik, Realictic Mathematics Education, Pemahaman.