Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : SEMINAR NASIONAL SOSIAL, SAINS, PENDIDIKAN, HUMANIORA

Penerapan Model PBL Berbantuan Media KOPI GORO pada Pembelajaran Pendidikan Pancasila untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Kelas IV SD Eva Risdianah; Endang Sri Maruti; Tunjung Dwi Untari
SEMINAR NASIONAL SOSIAL, SAINS, PENDIDIKAN, HUMANIORA (SENASSDRA) Vol 3, No 2 (2024): Tantangan dan Peluang dalam Menghadapi Revolusi Digital Dunia Pendidikan: Perspe
Publisher : SEMINAR NASIONAL SOSIAL, SAINS, PENDIDIKAN, HUMANIORA (SENASSDRA)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas IV B SDN Pangongangan Kota Madiun dengan menggunakan penerapan model Problem Based Learning (PBL) berbantuan media KOPI GORO (Kotak Pintar Gotong Royong) pada pembelajaran Pendidikan Pancasila materi pola hidup gotong royong. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan subjek penelitiannya adalah siswa kelas IV B yang berjumlah 25 siswa. Teknik analisis data menggunakan analisis data kualitatif dan kuantitatif yang menggambarkan nilai hasil belajar siswa. Teknik pengumpulan data penelitian ini menggunakan teknik observasi, wawancara, tes, dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terjadi peningkatan persentase ketuntasan belajar secara klasikal yang diperoleh siswa yaitu pada pra siklus sebesar 52% siswa yang memenuhi ketuntasan, pada siklus I meningkat menjadi 76% siswa yang memenuhi ketuntasan, dan pada siklus II juga meningkat menjadi 88% siswa yang memenuhi ketuntasan. Oleh karena itu, peneliti menyimpulkan bahwa penggunaan model pembelajaran PBL (Problem Based Learning) dengan berbantuan media KOPI GORO (Kotak Pintar Gotong Royong) telah berhasil dalam meningkatkan hasil belajar siswa pada pembelajaran Pendidikan Pancasila.
Penerapan Model Problem Based Learning dengan Media Panorama untuk Meningkatkan Hasil Belajar Pendidikan Pancasila Kelas V SDN Pangongangan Eva Purika Mukholifah; Endang Sri Maruti; Tunjung Dwi Untari
SEMINAR NASIONAL SOSIAL, SAINS, PENDIDIKAN, HUMANIORA (SENASSDRA) Vol 3, No 2 (2024): Tantangan dan Peluang dalam Menghadapi Revolusi Digital Dunia Pendidikan: Perspe
Publisher : SEMINAR NASIONAL SOSIAL, SAINS, PENDIDIKAN, HUMANIORA (SENASSDRA)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan guna meningkatkan hasil  belajar peserta didik  kelas V A di SDN Pangongangan pada mata pelajaran pendidikan pancasila khususnya memahami materi tentang Norma dalam Kehidupanku. Penelitian ini melibatkan penggunaan metode Pembelajaran Berbasis Masalah (PBL) dengan bantuan media "Panorama" (Papan Norma-norma). Penelitian ini menggunakan PTK (penelitian tindakan kelas) yang meliputi tiga tahap: pra siklus, siklus I, serta siklus II.  Metodologi pengumpulan data pada penelitian ini mencakup observasi, dokumentasi, tes, serta wawancara. Subjek penelitian ini yakni peserta didik dari kelas V A di SDN Pangongangan Kota Madiun Kecamatan Manguharjo, dengan total 28 siswa yang mencakup 18 siswa laki-laki serta 10 siswa perempuan. Hasil dari penelitian ini memperlihatkan bahwasanya implementasi model PBL dan media "Panorama" pada pembelajaran pendidikan pancasila dapat meningkatkan hasil belajar terhadap peserta didik kelas V A di SDN Pangongangan pada materi tentang norma dalam kehidupanku. Hal tersebut terbukti dari presentase pada siklus pertama sebesar 43% dari 12 peserta didik berhasil mencapai tingkat ketuntasan belajar. Pada siklus kedua, jumlah peserta didik yang mengalami peningkatan yakni 23 siswa, atau sekitar 83%. Berdasarkan analisis data dalam penelitian, persentase peserta didik yang belum mencapai tingkat ketuntasan hasil belajar berkurang dari 57% menjadi 17%. Dapat disimpulkan bahwa pada persentase tersebut telah mencapai ketuntasan hasil belajar peserta didik melalui penerapan model pembelajaran PBL dan penggunaan media "Panorama" dalam mata pelajaran Pendidikan Pancasila di kelas V A SDN Pangongangan pada tahun ajaran 2023/2024.