Jurnal Gentala Pendidikan Dasar
Vol. 4 No. 1 (2019): Jurnal Gentala Pendidikan Dasar

Meningkatkan Kemandirian Siswa Melalui Model Pembelajaran Kontekstual Di Kelas IV Sekolah Dasar

Andi Suhandi (Universitas Jambi)
Dini Kurniasri (Universitas Jambi)



Article Info

Publish Date
19 Jun 2019

Abstract

Abstrak. Penelitian ini bertujuan meningkatkan kemandirian belajar siswa pada mata pelajaran IPA menggunakan model pembelajaran kontekstual di kelas IV SDN No.187/1 teratai. penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang terdiri dari dua siklus, data yang diambil berupa data observasi melalui lembar kemandirian belajar siswa. penelitian ini dilakukan dengan 4 tahap yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Hasil penelitian ini menunjukkan penerapan model pembelajran kontekstual dapat meningkatkan kemandirian belajar ssiwa pada mata pelajaran IPA. Berdasarkan lembar observasi kemandirian belajar siswa pada awal sebelum diberi tindakan kemandirian belajar siswa hanya 47,05% dan setelah dilakukan tindakan pada siklus I terlihat peningkatan kemandirian belajar siswa menjadi 64,70%, kemudian pada siklus ii meningkat lagi menjadi 82,35%. Kesimpulan penelitian yaitu penerapan model pembelajaran kontekstual dapat meningkatkan kemandirian belajar siswa di kelas IV SDN No.187/1 teratai yang diharapkan kemandirian belajar siswa lebih tinggi, siswa dapat menyelesaikan tugasnya tanpa melihat hasil teman sejawatnya, siswa bisa lebih mudah memahami materi pelajaran dengan penerapan model pembelajaran kontekstual, dan diupayakan kedepannya pembelajaran dengan model pembelajaran kontekstual dapat di terapkan dengan penerapan media berbasis teknologi untuk memaksimalkan hasil belajar siswa. Kata kunci : model pembelajaran kontekstual, kemandirian belajar

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

gentala

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Gentala Journal Basic Education is a periodical scientific journal published in Indonesian language published by the Teacher Training and Education Faculty, Primary School Teacher Education Study Program twice a year in June and December. The submission process is open throughout the year. All ...