Bricolage : Jurnal Magister Ilmu Komunikasi
Vol 4, No 02 (2018): Bricolage : Jurnal Magister Ilmu Komunikasi

EKSPRESI IDENTITAS MELALUI RELASI AYAH DAN ANAK PADA IKLAN YOUTUBE GRAB OFFICIAL

Dwi Sasongko, Yohanes Probo (Unknown)
Marta, Rustono Farady (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 Oct 2018

Abstract

Dalam setiap kegiatan interaksi yang dilakukan manusia, pesan dan muatan komunikasi membawa dampak yang signifikan terhadap khalayak. Demikian pula dengan hadirnya iklan sebagai medium penghantar pesan yang dikemas sebaik mungkin antar kreator iklan sebagai komunikator kepada para komunikannya. Orientasi mendasar dari penelitian ini hendak menelusuri Iklan Grab Official yang diunggah pada Youtube sejak Bulan November 2017 yang bertajuk “Luangkan Waktu Untuknya yang Selalu Ada Untukmu!” melalui Teori Dimensi Budaya yang dicetuskan oleh Hofstede. Grab hadir menyibak fenomena transportasi online yang menyimpan sekelumit cerita pro-kontra di masyarakat,namun moda pengangkut orang ini justru kian digemari karena mampu menjawab kebutuhan akan tingginya mobilitas sehari-hari. Penelitian ini menemukan dinamika dimensi budaya melalui apresiasi Grab bagi para pelanggannya dalam iklan yang mengekspresikan identitas Indonesia melalui relasi diadik antara Ayah dan anaknya tersebut pada empat dari enam dimensi. Dua dimensi tersisa secara konsisten ditemukan pada sebagian besar potongan gambar adegan iklan, interpretasi peneliti ini sejalan dengan prinsip Hofstede Insight untuk mayoritas prosentase dimensi budaya Negara Indonesia.Kata Kunci: Ekspresi Identitas, Relasi, Youtube, Grab Official

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

bricolage

Publisher

Subject

Arts Humanities Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences

Description

Jurnal Magister Ilmu Komunikasi is an academic journal published twice annually (June-December) by Department of Communication in Master Degree of Universitas Bunda Mulia. This journal publishes original researches in multi concepts, theories, perspectives, paradigms and methodologies on ...