Jurnal MEBIS (Manajemen dan Bisnis)
Vol 4 No 1 (2019): July 2019

PERCEIVED EASE OF USE DAN PERCEIVED USEFULNESS TERHADAP E-COMMERCE INTENTION MELALUI APLIKASI ONLINE SHOP PADA MAHASISWA DI SURABAYA

Okto Aditya Suryawirawan (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Jul 2019

Abstract

Pertumbuhan e-commerce yang pesat dalam kurun waktu 4 tahun terakhir menjadi peluang bisnis yang sangat potensial di Indonesia. Peluang tersebut dapat menjadi alternatif solusi bagi pengangguran di Indonesia yang meningkat pada tahun 2017. Namun melihat bahwa industri digital tergolong industri yang padat modal, perlu kemudian kiranya dikaji kembali arah pemanfaatan peluang tersebut. Fokus dari penciptaan lapangan kerja sebaiknya tidak pada penciptaaan platform-platform e-commerce yang semakin banyak, namun pada bagaimana calon pelaku bisnis dan pelaku bisnis yang sudah ada dapat memanfaatkan platform-platform e- commerce tersebut. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh perceived ease of use danperceived usefulness terhadap e-commerce intention melalui aplikasi online shop di Surabaya. Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah mahasiswa. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan menggunakan kuisioner sebagai instrumen. Hubungan antar variabelnya kemudian diuji menggunakan partial least square dengan software smartPLS. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh positif signifikan perceived ease of use terhadap e- commerce intention dan pengaruh positif signifikan perceived ease of use terhadap perceived usefulness. Pengaruh perceived usefulness terhadap e-commerce intention ditemukan positif namun tidak signifikan.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

mebis

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management Economics, Econometrics & Finance

Description

JURNAL MEBIS (MANAJEMEN DAN BISNIS) aims to provide a forum for international researchers on applied Entrepreneurship And Business Development to publish the original articles.The scope of JURNAL MEBIS (MANAJEMEN DAN BISNIS) are Entrepreneurship And Business Development. JURNAL MEBIS (MANAJEMEN ...