JIPSINDO (Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Indonesia)
Vol 3, No 1 (2016): JIPSINDO (Jurnal Pendidikan Ilmu Pengetahuan Sosial Indonesia)

PENDIDIKAN KARAKTER DI SMP NEGERI 2 KLATEN DAN MTS. WAHID HASYIM YOGYAKARTA

Agus Sudarsono (Universitas Negeri Yogyakarta)
Sudrajat Sudrajat (Universitas Negeri Yogyakarta)
Satriyo Wibowo (Universitas Negeri Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
14 Jun 2016

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengetahui: 1) persepsi kepala sekolah, ustadz, guru, dan pengasuh tentang pendidikan karakter; 2) implementasi pendidikan karakter di SMP Negeri 2 Klaten dan MTs. Wahid Hasyim; 3) kebijakan sekolah dalam implementasi pendidikan karakter di SMP Negeri 2 Klaten dan MTs. Wahid Hasyim; 4) peran serta warga sekolah dalam implementasi pendidikan karakter di SMP Negeri 2 Klaten dan MTs. Wahid Hasyim. Metode penelitian yang dipergunakan adalah penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data yang dipergunakan yaitu: wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan teknik analisis intraktif model Miles dan Huberman yang meliputi kegiatan: pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) kepala sekolah, guru, ustadz mempunyai persepsi yang memadai tentang pendidikan karakter. 2) implementasi pendidikan karakter di MTs. Wahid Hasyim mengacu pada nilai-nilai religious dengan mengintegrasikan inkulkasi nilai dalam seluruh aktivitas santri baik di dalam pembelajaran, ekstra kurikuler, kegiatan belajar, mengaji, makan, istirahat, dan lainlain; 3) program pendidikan karakter telah dirancang oleh wakil kepala bidang kurikulum dan pengajaran, sedangkan di MTs. Wahid Hasyim dirancang oleh kepala madrasah.; 4) peran serta warga sekolah baik guru/ustadz, pembimbing, karyawan, dan masyarakat sekitar mempunyai peran yang signifikan.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

jipsindo

Publisher

Subject

Education Social Sciences

Description

JIPSINDO, an academic journal that centered in social studies i.e social education (curriculum, teaching, instructional media, and evaluation), moral education, and multicultural education. We are interested in scholarship that crosses disciplinary lines and speaks to readers from a range of ...