ELINVO (Electronics, Informatics, and Vocational Education)
Vol 1, No 1 (2015): November 2015 (Consist of 9 Articles)

Kajian Penggunaan Media Pembelajaran dalam Pelatihan Peningkatan Kompetensi Profesional Guru

Mashoedah, Mashoedah (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Nov 2015

Abstract

Tujuan dari makalah ini adalah mengkaji penggunaan media pembelajaran untuk pelatihan guru. Jenis Media pembelajaran yang bagaimana yang dapat digunakan dalam pelatihan guru untuk meningkatkan kompetensi profesional guru. Metode yang digunakan adalah studi pustaka dan online survei kepada guru yang berada di grup guru di jejaring sosial media. Penggunaan metode survei online di grup guru di jejaring sosial media diharapkan dapat menggali respon guru terhadap penggunaan media pembelajaran yang sesuai untuk pelatihan, serta permasalahan-permasalahan lain dalam peningkatan kompetensi profesional guru. Hasil kajian dan survei yang telah dilakukan menunjukkan bahwa permasalahan yang sering dihadapi oleh guru adalah ?Peningkatan kemampuan di bidang keahlian? (42%), ?Minimnya alat bantu mengajar disekolah? (24%), ?Kurikulum? (15%) dan permasalahan lainnya (19%). Sedangkan pendapat guru tentang penggunaan media pembelajaran pada pelatihan guru masih sangat diperlukan dan media pembelajaran yang diharapkan dalam pelatihan guru adalah dalam bentuk : gabungan media (49%) , video pembelajaran (29%), e-learning (15%); dan trainer kit (6%). Alternatif model pelatihan yang diharapkan adalah pengintegrasian media pembelajaran pada pelatihan peningkatan kompetensi guru.

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

elinvo

Publisher

Subject

Computer Science & IT Education Electrical & Electronics Engineering

Description

ELINVO (Electronics, Informatics and Vocational Education) is a peer-reviewed journal that publishes high-quality scientific articles in Indonesian language or English in the form of research results (the main priority) and or review studies in the field of electronics and informatics both in terms ...