Jurnal Produksi Tanaman
Vol 7, No 3 (2019)

Uji Daya Hasil Delapan Galur Harapan Cabai Besar (Capsicum Annuum L.) Generasi F6 Tipe Kompak di Dataran Rendah

Nasution, Khairul Anwar (Department of Agronomy, Faculty of Agriculture, Universitas Brawijaya)
Respatijarti, Respatijarti (Department of Agronomy, Faculty of Agriculture, Universitas Brawijaya)



Article Info

Publish Date
06 Sep 2019

Abstract

Cabai besar merupakan tanaman horti-kultura yang dimanfaatkan buahnya dan merupakan komoditas hortikultura dengan tingkat permintaan pasar yang tinggi di masyarakat. Produktivitas cabai besar (Capsicum annuum L.) di Indonesia tergolong rendah yaitu 8.47 ton ha-1, sedangkan potensi produksinya bisa mencapai 20–30 ton ha-1. Upaya me-ningkatkan produktivitas cabai besar adalah menggunakan varietas unggul berdaya hasil tinggi. Penelitian ini bertujuan untuk menguji daya hasil, mengetahui keragaman genotip, keragaman fenotip dan menduga nilai heritabilitas dari delapan galur harapan cabai besar (Capsicum annum L.) generasi F7 tipe kompak di dataran rendah. Penelitian ini dilaksanakan di Kebun Percobaan Percobaan Agroekotechno Park Universitas Brawijaya, Jatikerto, Kecamatan Kromengan, Kabupaten Malang. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan April - Oktober 2017. Penelitian ini menggunakan Ranca-ngan Acak Kelompok (RAK) dengan delapan (8) galur harapan cabai besar generasi F7 hasil persilangan TW2 X PBC 473 sebagai perlakuan dan varietas Trisula sebagai varietas pembanding. Hasil pene-litian menunjukkan bahwa terdapat lima (5) galur cabai besar yang memiliki nilai daya hasil yang lebih tinggi dibandingkan varietas pembanding, galur-galur yang di uji menunjukkan kategori nilai koefisien keragaman genetik dan fenotip yang sempitkecuali bobot buah total per tanaman.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Jurnal Produksi Tanaman adalah Jurnal Pertanian yang diterbitkan oleh Jurusan Budidaya Pertanian, Fakultas Pertanian Universitas Brawijaya berisi hasil penelitian yang disusun oleh mahasiswa setelah menyelesaikan tugas akhir berupa ...