Menara Ilmu
Vol 11, No 78 (2017): Vol. XI Jilid 2 No.78 November 2017

HUBUNGAN TERAPI BERMAIN DENGAN PERTUMBUHAN DAN PERKEMBANGAN PADA ANAK AUTIS

MellyaPutri, Kristy (Unknown)



Article Info

Publish Date
21 Feb 2018

Abstract

Pertumbuhan anak merupakan tanda karakteristik pada usia kanak-kanak, pertumbuhan yang normal pada masa kanak-kanak tergantung pada panduan antara kesehatan yang baik, nutrisi yang cukup dan faktor genetik yang baik. Perkembangan adalah bertambahnya kemampuan (skill) dalam struktur dan fungsi tubuh yang lebih kompleks dengan pola teratur. Terapi bermain Edukatif adalah bertuk permainan yang dirancang untuk memberikan pendidikan dan pengalaman belahar kepada anak yang bermanfaat untuk menguatkan menerampilkan anggota tubuh anakPenelitian ini bersifat deskriptif kuantitatiftujuannya untuk mengetahui hubungan terapi bermain dengan pertumbuhan dan perkembangan pada anak autis di SLB Prof.DR.Sri Soedewi Maschjun Sofwan, SH Kota Jambi Tahun 2017. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa yang berada di kelas terapi autis sebanyak 37 orang. Pengambilan sampel menggunakan total sampling sebanyak 37 responden. Pengumpulan data telah dilakukan pada bulan maret 2017. Penelitian ini dilakukan pada Oktober-Desember2017 dengan cara pengisian checklist dan analisis data secaraunivariatdanbivariat.Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan, maka didapat dari Pertumbuhan sebagian besar responden yang mencapai Pertumbuhan kurang sebanyak 3 responden (8,1%) pertumbuhan normal mencapai 30 Responden (81,1%) dan Pertumbuhan Lebih mencapai 4 responden (10,8%). Perkembangan Sebagian besar responden yang perkembangan baik sebesar 15 responden (40,5%) dan tidak baik sebanyak 22  responden (59,5%).  Pada Terapi Bermain Sebagian besar responden mampu mengikuti permaianan sebesar 16 responden (43,2%) dan tidak mampu mengikuti sebesar 21 responden (51,8%).Ada hubunganantaraterapibermaindenganpertumbuhanpadaanakautis p-value 0,012.Ada hubunganantaraterapibermaindenganperkembanganpadaanakautis p-value 0,000.Upaya yang dilakukan adalah dengan mengikuti kelas secara rutin agar Anak yang mengalami keterlambatan ataupun gangguan dapat menjadi terarah dan terstruktur baik dengan pemberian terapi bermain yang bermacam-macam permainan dan diharapkan anak mampu mengikuti terapi yang telah diberikan. Kata kunci  : Pertumbuhan, Perkembangan, TerapiBermain

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

menarailmu

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Computer Science & IT Education

Description

MENARA ILMU, Merupakan Jurnal Penelitian dan Kajian Ilmiah yang Diterbitkan Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat. Penyunting menerima kiriman naskah hasil kajian dan penelitian untuk bidang Eksakta, pendidikan/sosial dan Agama Islam untuk ...