Menara Ilmu
Vol 11, No 75 (2017): Vol. XI Jilid 1 No. 75, April 2017

HUBUNGAN BODY IMAGE DENGAN PERILAKU DIET PADA REMAJA PUTRI TAHUN 2016 KELAS X DAN XI SMKN 2 PADANG

Yonaniko Dephinto (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 Apr 2017

Abstract

Body image atau citra tubuh merupakan penilaian individu terhadap bentuk dan ukuran tubuhnya, bagaimana individu mempersepsi dan memberikan penilaian atas apa yang dipikirkan dan dirasakan terhadap ukuran dan bentuk tubuhnya. Body image bagi remaja khususnya remaja putri merupakan suatu hal yang penting, karena pada masa remaja seseorang banyak mengalami perubahan, baik secara fisik maupun psikis.. Jenis penelitian ini menggunakan metode analitik dengan menggunakan pendekatan cross sectional study dilakukan di kelas X dan XI SMKN 2 Padang pada bulan September 2016 dengan jumlah sampel 80 remaja putri. Data dikumpulkan melalui kuesioner yang diisi oleh responden. analisa secara univariat ditampilkan pada tabel distribusi frekuensi dan bivariat dengan menggunakan chi-square dengan kepercayaan P value (<0,05).  Hasil penelitian menunjukkan bahwa 73,2% responden yang melakukan perilaku diet tidak sehat dengan body image yang negatif, terdapat hubungan bermakna body image dengan perilaku diet pada remaja putri kelas X dan XI SMKN 2 Padang tahun 2016. Diharapkan pihak sekolah dapat memberikan perhatian terhadap para siswa khususnya remaja putri dengan memberikan edukasi gizi untuk meningkatkan pengetahuan gizi remaja putri agar tidak menerapkan perilaku diet yang tidak sehat.Kata kunci      : Body Image, Perilaku Diet, Remaja Putri

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

menarailmu

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Computer Science & IT Education

Description

MENARA ILMU, Merupakan Jurnal Penelitian dan Kajian Ilmiah yang Diterbitkan Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat. Penyunting menerima kiriman naskah hasil kajian dan penelitian untuk bidang Eksakta, pendidikan/sosial dan Agama Islam untuk ...