U Karst
Vol 1, No 1 (2017): April

INVESTIGASI FORENSIK KERUSAKAN PERKERASAN LENTUR JALAN RAYA

Limantara, Arthur Daniel (Unknown)
Mudjanarko, Sri Wiwoho (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Jan 2018

Abstract

Di Propinsi Jawa Timur yang mempunyai panjang jalan nasional 2361,23 km yang mengalami rusak ringan mencapai 492,92 km dan rusak berat mencapai 85,43 km dengan kemantapan jalan nasional hanya pada angka 75,53 %, dari data ini hanya diketahui jumlah dan keadaan kerusakan jalan saja tanpa mengetahui jenis dan penyebab dari kerusakan perkerasan tersebut. Sehingga bila dilakukan perbaikan hanya dilakukan perbaikan seadanya saja, tanpa ada upaya untuk menaikkan kembali umur perkerasan dengan jalan mengetahui penyebab kerusakannya. Makalah ini bertujuan untuk melakukan investigasi forensik serta melakukan pengujian terhadap bukti-bukti secara fisik dilaboratorium untuk mengetahui penyebab dari kerusakan perkerasan. Metodologi yang digunakan adalah melakukan survey lapangan pada beberapa titik pada ruas jalan di Jawa Timur yang mengalami kerusakan cukup parah serta mengambil sampel dengan menggunakan cor drill, kemudian dilakukan pengujian dilaboratorium Mekanika Tanah dan Bahan Jalan Universitas Kadiri. Kata kunci:     Investigasi forensik, perkerasan lentur, kerusakan, skala penetrasi aspal

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

ukarst

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture

Description

U KaRsT is a journal of the civil engineering research the University of Kadiri published twice a year in April and November. First published in April 2017. U KaRsT already has both ISSN printed and online, for ISSN (Print) is 2579-4620, and ISSN (Online) is ...