Jurnal Pengabdian Masyarakat: Darma Bakti Teuku Umar
Vol 1, No 1 (2019): Juli-Desember

Cerdas dan Bijak Bergaul di Era Digital

Husna, Asmaul (Unknown)
Fahrimal, Yuhdi (Unknown)
Saputra, Akmal (Unknown)
Husna, Cut Asmaul (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Dec 2019

Abstract

Remaja yang sadar dan akan peluang dan tantangan masa depan memerlukan pembelajaran guna mengembangkan fitrah dan potensi dasar yang telah dimiliki agar mereka merasa senang dan bangga atas dirinya sendiri sehingga ia mau belajar dan berlatih bersama teman-teman sebayanya. Dalam perkembangan teknologi yang begitu pesat, remaja tidak dapat mengelakkan kemajuan perkembangan media sosial. Media sosial menjadi faktor utama untuk mendapatkan informasi terkini, sarana bersosialisasi dan menjalin relasi, bahkan mampu merubah cara pandang seseorang dalam menyikapi sesuatu yang sedang terjadi. Seakan telah manampikkan faktor tatap muka, media sosial yang terfasilitasi oleh internet kini bahkan telah menjadi sarana sosialisasi dan menjalin relasi yang paling massif digunakan oleh para remaja karena dianggap tidak memiliki batasan ruang dan waktu. Namun tentu saja tidak semua remaja sadar akan peluang dan potensi yang ia miliki atas dirinya. Mereka masih memerlukan bimbingan dan arahan dari para orang dewasa guna menemukan role model sebagai acuan pembentukan identitasnya, menumbuhkan kepercayaan dan penerimaan atas dirinya, mengembangkan ketrampilan komunikasi interpersonal dan bergaul dengan teman sebayanya. Pemberian pengetahuan dan pemahaman mengenai personal branding ini tentunya dapat membantu mereka dalam menyiapkan dan meningkatkan daya saing serta kepekaan terhadap tantangan perkembangan zaman yang mengharuskan mereka untuk mampu mengembangkan kemampuan diri, memiliki gagasan cemerlang dengan metode thinking out of the box, memiliki kemampuan berkomunikasi yang baik dengan memanfaatkan media sosial dan internet secara bijak.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

baktiku

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Other

Description

Jurnal Pengabdian Masyarakat: Darma Bakti Teuku Umar berisi hasil-hasil kegiatan pengabdian dan pemberdayaan masyarakat berupa penerapan berbagai bidang ilmu diantaranya : 1. Pendidikan 2. Teknik 3. Pertanian 4. Ekonomi 5. Sosial Humaniora, 6. Perikanan 7. Komputer 8. Kesehatan. 9. Hukum ...