Jurnal e-Biomedik
Vol 4, No 1 (2016): eBiomedik

GAMBARAN PERILAKU REMAJA TERHADAP KEBIASAAN MENGONSUMSI MINUMAN BERALKOHOL DI DESA SAPA KECAMATAN TENGA KABUPATEN MINAHASA SELATAN TAHUN 2012

Issakh, Raynald A. (Unknown)
Ottay, Ronald (Unknown)
Rombot, Dina V. (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Jan 2016

Abstract

Abstract: Alcohol is one of the most widely abused substance in the world. Alcohol use is prevalent in the medical field as a preservative and antiseptic. Alcohol abuse can be bad for our health, and can lead to dependence. Alcoholism is the people who are addicted to alcohol. This study aims to obtain an overview of adolescent behavior in the consumption of alcoholic beverages in the village of Sapa environment II Tenga subdistrict, Minahasa southern disctrict. This study is a descriptive study using a survey method to get an overview of adolescent behavior towards alcohol consumption habits. Results and conclusions: Knowledge: 97.8% of adolescent know the bad effects of alcohol on health. Attitude: The adolescent agreed participation of the sociality community, parents, religious leaders, and security personnel in the prevention of the abuse of alcoholic beverages. Action: 71 of 93 adolescents admitted to consuming alcoholic beverages.Keywords: alcohol, alcoholism, youth (adolescent), behaviou.Abstrak: Alkohol merupakan salah satu zat yang paling banyak disalahgunakan diseluruh dunia. Penggunaan alkohol yang lazim pada bidang kedokteran adalah sebagai pengawet dan antiseptik. Penyalahgunaan alkohol dapat berakibat buruk bagi kesehatan, dan dapat menyebabkan ketergantungan. Alkoholisme adalah orang yang kecanduan pada alkohol. Penelitian ini bertujuan memperoleh gambaran umum dari perilaku remaja dalam mengkonsumsi minuman beralkohol di desa Sapa lingkungan II kecamatan Tenga kabupaten Minahasa Selatan. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif dengan menggunakan metode survey untuk mendapatkan gambaran perilaku remaja terhadap kebiasaan mengkonsumsi minuman beralkohol. Hasil dan Simpulan: Pengetahuan: 97,8% remaja mengetahui dampak buruk minuman beralkohol pada kesehatan. Sikap: Para remaja menyetujui peran serta masyarakat, orang tua, pemuka agama, dan aparat keamanan dalam pencegahan penyalahgunaan minuman beralkohol. Tindakan : 71 dari 93 remaja mengaku mengkonsumsi minuman beralkohol.Kata kunci: alkohol, alkoholisme, remaja, perilaku.

Copyrights © 2016






Journal Info

Abbrev

ebiomedik

Publisher

Subject

Medicine & Pharmacology

Description

Jurnal eBiomedik memuat artikel penelitian, telaah ilmiah, dan laporan kasus dengan cakupan bidang kedokteran dari ilmu dasar sampai dengan aplikasi ...