Reaktor
Volume 15, No.2, OKTOBER 2014

FORTIFIKASI INORGANIK ZINK PADA TEPUNG UBI JALAR UNGU SEBAGAI BAHAN BAKU BUBUR BAYI INSTAN

Noer Abyor Handayani (Department of Chemical Engineering Faculty of Engineering Diponegoro University)
Herry Santosa (Jurusan Teknik Kimia, Fakultas Teknik, Universitas Diponegoro Jl. Prof. Sudarto, Tembalang-Semarang)
Bunga Profegama (Jurusan Teknik Kimia, Fakultas Teknik, Universitas Diponegoro Jl. Prof. Sudarto, Tembalang-Semarang)
Aditya Yuna (Jurusan Teknik Kimia, Fakultas Teknik, Universitas Diponegoro Jl. Prof. Sudarto, Tembalang-Semarang)



Article Info

Publish Date
27 Feb 2014

Abstract

Fortifikasi zink pada bubur instan bayi berbahan dasar tepung ubi jalar ungu diharapkan mampu memberikan inovasi produk yang dapat mengatasi permasalahan defisiensi zink pada balita. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pengaruh konsentrasi fortifikan inorganic (ZnO) terhadap sifat fisik (penampilan fisik, densitas kamba, dan daya rehidrasi) dari produk instan. Bubur bayi instan yang dihasilkan melalui tahap pembuatan tepung, fortifikasi zink, dan tahap pembuatan bubur bayi instan. Bubur bayi instan tanpa fortifikan digunakan sebagai variabel kontrol. Hasil penelitian menunjukkan bahwa konsentrasi zink pada bubur bayi instan berhasil meningkat, namun tingkat efektifitas dari fortifikasi sangat rendah. Fortifikasi inorganik zink dapat menurunkan 27,6% nilai densitas kamba dan mampu menaikkan 15% daya rehidrasi dibandingkan dengan bubur bayi instan tanpa fortifikan. Terdapat perubahan warna dari bubur bayi instan setelah mengalami proses fortifikasi zink.

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

reaktor

Publisher

Subject

Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Control & Systems Engineering Energy Materials Science & Nanotechnology

Description

Reaktor invites contributions of original and novel fundamental research. Reaktor publishes scientific study/ research papers, industrial problem solving related to Chemical Engineering field as well as review papers. The journal presents paper dealing with the topic related to Chemical Engineering ...