METANA
Vol 7, No 01 (2011): Juli 2011

KAJIAN KADAR TOTAL LIPID DAN KEPADATAN NITZSCHIA SP. YANG DIKULTUR DENGAN SALINITAS YANG BERBEDA

Widianingsih, Widianingsih (Unknown)
Hartati, Retno (Unknown)
Endrawati, Hadi (Unknown)
M, Hilal (Unknown)



Article Info

Publish Date
19 Sep 2012

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari kadar total lipid dan kepadatan pada mikroalga Nitzschia sp. Penelitian ini menggunakan rancangan acak lengkap dengan  perlakuan salinitas 15, 20, 25, 30, dan 35 ppt (3 kali ulangan). . Nitzschia sp. dikultur pada skala laboratorium dengan pupuk F/2 dan dilakukan pemanenan setelah mencapai fase stasioner untuk kemudian diukur kadar total lipid.   Perlakuan salinitas menunjukkan bahwa rata-rata kepadatan Nitzschia sp. tertinggi pada salinitas 20 ppt (37,32 x 106 sel/mL) dan rata-rata kepadatan terendah pada salinitas 30 ppt 1(8,62 x106 sel/mL).  Berdasarkan hasil pengamatan diperoleh nilai rata-rata persentase kadar total lipid tertinggi terdapat pada salinitas 35 ppt (71,51 ± 5,35 %-dw) dan persentase rata-rata kadar total lipid terendah terdapat pada salinitas 15 ppt (13,26 ± 0.47 %-dw). Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa Nitzschia sp. dapat tumbuh pada salinitas 15 – 35 ppt dengan kepadatan tertinggi pada salinitas 20 ppt dan rata- rata persentase kadar total lipid tertinggi pada salinitas 30 ppt. Kata-kata kunci: Nitzschia sp., densitas, salinitas, kadar total lipid.

Copyrights © 2011