Jurnal Teknologi
Vol 1 No 2 (2008): Jurnal Teknologi

IMPLEMENTASI KOMUNIKASI ANTAR KOMPUTER MENGGUNAKAN KODE MORSE

Suraya Suraya (Institut Sains & Teknologi AKPRIND Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
30 Dec 2008

Abstract

Ada banyak hal yang dapat dilakukan oleh sebuah komputer selain melakukan pengolahan data maupun perhitungan-perhitungan numeris. Salah satu diantaranya adalah untuk komunikasi antar komputer. Dalam pada itu, telah menjadi harapan banyak orang untuk terciptanya suatu sistem komunikasi antar komputer yang bisa bebas mengirimkan pesan tanpa dibebani biaya. Dalam penelitian thesis ini dibahas sebuah pembuatan sistem komunikasi antar komputer menggunakan kode morse, dengan menggunakan peralatan tambahan hardware untuk membangkitkan kode morse dan suatu pemancar untuk mengirim dan menerima sinyal kode morse. Software yang dibuat dalam Visual Basic 6.0, menunjukkan bahwa sistem ini dapat dijalankan dengan komputer generasi terdahulu seperti CPU 166 Mhz asalkan ada RS 232. Pada sistem ini komunikasi antar perangkat keras dan perangkat lunak dilakukan menggunakan serial port. Dengan sistem ini user dimungkinkan untuk dapat mengirim pesan berbentuk teks untuk dapat diproses dan bisa terkirim.

Copyrights © 2008






Journal Info

Abbrev

jurtek

Publisher

Subject

Computer Science & IT Electrical & Electronics Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Mechanical Engineering

Description

Jurnal Teknologi adalah jurnal ilmiah yang diterbitkan oleh Fakultas Teknologi Industri Institut Sains & Teknologi AKPRIND Yogyakarta sebagai wahana publikasi karya ilmiah/penelitian di bidang sains dan teknologi. Jurnal Teknologi menerbitkan dua terbitan per tahun (Juni dan Desember). Tujuan ...