JOURNAL ON SOCIAL ECONOMIC OF AGRICULTURE AND AGRIBUSINESS
Vol 9, No 6 (2018): Volume 9 No. 6 Juni 2018

ANALISIS KETAHANAN PANGAN DI KECAMATAN LIMA PULUH KABUPATEN BATU BARA

Channifa Andini Fahri (Program Studi Agribisnis, Fakultas Pertanian, Universitas Sumatera Utara)
Satia Negara Lubis (Program Studi Agribisnis, Fakultas Pertanian, Universitas Sumatera Utara)
Sinar Indra Kesuma (Program Studi Agribisnis, Fakultas Pertanian, Universitas Sumatera Utara)



Article Info

Publish Date
10 May 2018

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk menganalisis tingkat ketahanan pangan diKecamatan Lima Puluh Kabupaten Batu Bara dan menemukan alternatifkebijakan ketahanan pangan di Kecamatan Lima Puluh Kabupaten Batu Bara.Metode penelitian yang digunakan adalah metode analisis deskriptif. Penentuandaerah penelitian dilakukan secara purposive. Data yang diambil adalah datasekunder. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa Kecamatan Lima Puluh secaraumum berada pada kategori tahan pangan. Dilihat dari dimensi ketersediaanpangan, sebanyak 11 desa berada pada kategori defisit tinggi, 1 desa berada padakategori surplus sedang dan 23 desa berada pada kategori surplus tinggi. Dilihatdari dimensi akses pangan seluruh desa di kecamatan Lima Puluh berada padakategori  sangat tahan. dilihat dari dimensi pemanfaatan pangan seluruh desa diKecamatan Lima Puluh berada pada kategori tahan.Kata kunci : Ketahanan Pangan, Ketersediaan Pangan, Akses Pangan,Pemanfaatan Pangan

Copyrights © 2018