Jurnal HIDROPILAR
Vol. 1 No. 1 (2015): JURNAL HIDROPILAR

Pengoperasian Dan Pengolahan Data“Continental Current Profiler” (Studi Kasus Perairan Toli-Toli Sulawesi Tengah)

Baharuddin, Baharuddin (Unknown)
Saroso, Saroso (Unknown)
Joko, Tri (Unknown)
Rusdiansyah, Alfi (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Jul 2015

Abstract

Arus mempunyai gerakan air yang sangat luas yang terjadi pada seluruh lautan di dunia. Arus-arus ini mempunyai arti yang sangat penting dalam menentukan arah pelayaran bagi kapal-kapal dalam bernavigasi baik pada permukaan maupun dalam kolom air. Peta arus dibuat oleh para pelaut berabad-abad yang lalu. Pengumpulan data arus dilaksanakan di perairan Toli-Toli Propinsi Sulawesi Tengah dengan satu Stasiun. Lama pengamatan 15 piantan dari tanggal 29 Nopember sampai 14 Desember 2004. Sistem pemasangan alat dengan cara Fixed Structure. Pengolahan datanya menggunakan Sofware Matlab dengan metode Least Square. Dari hasil analisis harmonik arus pasut Dungulan perairan Toli-Toli dapat disimpulkan arus dominan ke arah Timur. Kecepatan arus maksimum Sumbu panjang 14.9 m/dt dengan arah -110°, sumbu pendek 4.8 m/dt dengan arah -20° berlawanan putaran arah jarum jam. Kecepatan arus minimum sumbu panjang 0.2 m/dt dengan arah -12°, sumbu pendek 0.1 m/dt dengan arah 180° searah putaran jarum jam.

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

hidropilar

Publisher

Subject

Earth & Planetary Sciences

Description

Jurnal HIDROPILAR adalah jurnal yang diasuh oleh Program Studi D-III Hidro-seanografi, Direktorat Pembinaan Diploma, Sekolah Tinggi Teknologi Angkatan Laut (STTAL), dengan tujuan menyebarluaskan informasi tentang perkembangan keilmuan dan teknologi peralatan bidang Hidro-Oseanografi di Indonesia. ...