JSME MIPA UNIMA
Vol 5, No 2 (2017): Jurusan Matematika

PENGARUH PENDEKATAN PENDIDIKAN MATEMATIKA REALISTIK INDONESIA TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA POKOK BAHASAN GARIS DAN SUDUT (Penelitian Eksperimen Pada Siswa Kelas VII SMP Berea Tondano)

Tuerah, Melisa (Unknown)
Regar, Vivian E. (Unknown)
Emor, Jorie (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 May 2018

Abstract

Masalah dalam penelitian ini adalah apakah hasil belajar siswa yang diajarkan dengan menggunakan Pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia lebih tinggi dari KKM. Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis hasil belajar siswa pada mata pelajaran matematika dengan menggunakan Pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia pada pokok bahasan Garis dan Sudut. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen. Sampel penelitian yang diambil adalah siswa kelas VII-A sebanyak 22 siswa. Data diperoleh melalui posttest . Rata-rata hasil belajar siswa dengan menggunakan pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia mencapai 81,82 yang berarti melebihi standar Kriteria Ketuntasan Minimal secara klasikal yang ditentukan yaitu 75. Pada analisis inferensial untuk mengetahui hasil belajar siswa, menunjukkan nilai thitung = 3,882 tTabel = 1,717 Sedemikian rupa sehingga menolak H0 dan menerima H1 yaitu dapat disimpulkan bahwa rata-rata hasil belajar siswa dengan menggunakan Pendekatan Pendidikan Matematika Realistik Indonesia melebihi standar KKM. Kata Kunci: Pendekatan PMRI, Hasil Belajar, Garis dan Sudut

Copyrights © 2017






Journal Info

Abbrev

jsme

Publisher

Subject

Education Mathematics

Description

Jurnal ini memuat artikel hasil penelitian skripsi dan atau hasil penelitian dosen di lingkungan FMIPA Unima. Nama-nama penulis dalam artikel hasil penelitian skripsi terdiri dari mahasiswa, pembimbing I, dan pembimbing II. Lingkup substansi meliputi: 1) Ilmu-ilmu eksakta yakni: Matematika, Biologi, ...