AUSTENIT
Vol. 6 No. 2 (2014): AUSTENIT 06022014

MESIN PEMARUT TANAMAN UMBI-UMBIAN DENGAN PEMARUT MODEL CAKRA PADA HOME INDUSTRY

Almadora Anwar Sani (Politeknik Negeri Sriwijaya)
Nurriyanti Nurriyanti (SMKN 3 Sekayu)



Article Info

Publish Date
28 Oct 2014

Abstract

Tanaman umbi-umbian memiliki banyak manfaat dan fungsinya, terutama pada olahan makanan dan jajanan pasar. Tanaman umbi-umbian merupakan makanan alternatif pengganti beras yang memiliki sumber karbohidrat. Salah satu cara mengolah tanaman umbi-umbian menjadi bahan baku makanan yaitu dengan diparut. Kebutuhan alat pemarut yang mudah digunakan, aman dalam penggunaan, mudah dalam perawatan dan ekonomis sangat dibutuhkan di home industry.Untuk memenuhi kebutuhan home industry perlu sebuah alat teknologi tepat guna yang terjangkau oleh penggunanya. Design alat pemarut tanaman umbi-umbian memiliki  bagian utama pemarut yang dibutuhkan antara lain : pemarut, penggerak, dan rangka. Pemarut menggunakan sistem model cakra (disc) yang pada permukaannya terdapat duri sebagai pisau pemarut. Penggerak menggunakan motor listrik dengan konsumsi listrik 125 watt dengan putaran 1400 rpm. Rangka berfungsi sebagai penopang pemarut dan motor listrik, rangka juga berfungsi sebagai alat pengaman. Hasil pemarutan tanaman umbi-umbian dapat memarut dengan kapasitas produksi sekitar 60 kg/jam. Selain dapat memarut tanaman umbi-umbian, mesin pemarut ini dapat memarut kelapa, dan biji-bijian. 

Copyrights © 2014






Journal Info

Abbrev

austenit

Publisher

Subject

Automotive Engineering Control & Systems Engineering Industrial & Manufacturing Engineering Materials Science & Nanotechnology Mechanical Engineering

Description

Jurnal “AUSTENIT” adalah media ilmiah yang dikelola oleh Jurusan Teknik Mesin Politeknik Negeri Sriwijaya, sebagai wadah bagi para penulis artikel ilmiah yang berasal dari kalangan staf edukatif dari berbagai perguruan tinggi maupun masyarakat umum yang memiliki kompetensi di bidang ...