ELKHA : Jurnal Teknik Elektro
Vol 4, No 2 (2012): EDISI BULAN OKTOBER

Perancangan Optimal Inverter PWM Satu-Fasa Menggunakan Metode Newton-Raphson

Khwee, Kho Hie (Unknown)



Article Info

Publish Date
12 Jan 2013

Abstract

Abstract Inverter satu-fasa jenis Harmonic Elimination PWM (HEPWM) memerlukan sudut-sudut penyalaan optimum untuk dapat mengeliminsasi harmonisa-harmonisa berdarajat rendah dari tegangan output AC yang dihasilkannya. Untuk memperoleh sudut-sudut penyalaan optimum diperlukan metode perhitungan untuk menyelesaikan serangkaian persamaan objektif. Persamaan objektif dari HEPWM adalah persamaan nonlinier transsendental yang tidak dapat diselesaikan menggunakan metode perhitungan biasa. Dengan menggunakan Metode Newton-Raphson, hasil iterasi dengan persyarataan tingkat ketelitian yang telah ditentukan, maka diperoleh serangkaian sudut penyalaan optimum untuk membuat generator pulsa penggerak saklar semikonduktor data IGBT pada inverter HEPWM. Tegangan output AC dari inverter HEPWM dapat dirancang agar memiliki THD yang rendah sesuai rekomendasi IEEE-519, dengan menambahkan filter pasif L-C untuk menyempurkan bentuk gelombang tegangan output AC inverter HEPWM Keywords IEEE-519, Inverter PWM, Metode Newton-Raphson, THD

Copyrights © 2012






Journal Info

Abbrev

Elkha

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering Energy Industrial & Manufacturing Engineering

Description

The ELKHA publishes high-quality scientific journals related to Electrical and Computer Engineering and is associated with FORTEI (Forum Pendidikan Tinggi Teknik Elektro Indonesia / Indonesian Electrical Engineering Higher Education Forum). The scope of this journal covers the theory development, ...