Jurnal Simetris
Vol 3, No 1 (2013): Jurnal Simetris

FAKTOR ADOPSI INTERNET MARKETING UNTUK USAHA MIKRO DAN USAHA KECIL MENENGAH (UMKM) DI KABUPATEN KUDUS DENGAN SEM (STRUCTURAL EQUATION MODEL) DAN FRAMEWORK COBIT 4.1

Endang Supriyati (Unknown)
Mohammad Iqbal (Unknown)



Article Info

Publish Date
13 Jun 2013

Abstract

ABSTRAK Pemasaran melalui internet merupakan strategi baru dalam era teknologi informasi saat ini. Teknologi informasi diarahkan untuk mendukung proses bisnis utama dan pendukung yang ada di Usaha Mikro Dan Usaha Kecil Menengah (UMKM). Penelitian ini dilakukan pada UMKM di Kab Kudus yang bergerak di bidang konveksi dan kerajinan bordir. Analisa terhadap Tata Kelola TI diperoleh Domain COBIT yang sesuai yaitu PO5 (Mengukur Investasi TI). Indikator yang dianalisa adalah indikator penggunaan internet marketing. Dari identifikasi ini, kuisioner disebar ke UMKM. Pendekatan Struktural Equation Modeling (SEM) digunakan untuk menganalisa secara empiris tentang faktor-faktor yang terkait dengan penggunaan internet marketing dalam memasarkan produk UMKM. Dari hasil penelitian ini menunjukkan bahwa korelasi Internet Marketing dengan PO5 cukup kuat (-0,358) akan tetapi arahnya negatif sehingga semakin kecil pengaturan investasi TI semakin kecil juga penggunaan Internet Marketing. Kata Kunci : UMKM, Internet marketing, COBIT, PO5, SEM

Copyrights © 2013






Journal Info

Abbrev

simet

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jurnal Simetris terbit dua kali dalam satu tahun, yaitu untuk periode April dan periode November. Naskah yang diajukan adalah karya ilmiah orisinal penulis dalam bidang teknik elektro, teknik mesin atau ilmu komputer, yang belum pernah diterbitkan dan tidak sedang diajukan untuk diterbitan di ...