Jurnal Simetris
Vol 10, No 1 (2019): JURNAL SIMETRIS VOLUME 10 NO 1 TAHUN 2019

SMART HOME SECURITY SYSTEM BERBASIS MIKROKONTROLER

Jalu Wardoyo (Fakultas Teknik, Program Studi Pendidikan Teknik Elektro, Universitas Negeri Semarang)
Noor Hudallah (Universitas Negeri Semarang)
Aryo Baskoro Utomo (Universitas Negeri Semarang)



Article Info

Publish Date
29 Apr 2019

Abstract

Tingginya tindak kejahatan pencurian di rumah tangga perlu diantisipasi dengan penggunaan sistem keamanan rumah yang modern, salah satunya yaitu smart home. Salah satu penerapan smart home berupa safety system. Studi ini mengajukan perancangan sistem keamanan smart home berbasis mikrokontroler. Sistem keamanan smart home ini menggunakan kombinasi metode pengaman biometric fingerprint dan password. Metode perancangan sistem dengan metode Research and Development (RnD). Proses RnD dibagi menjadi tiga tahap yaitu tahap studi, research, dan pengembangan. Tahap studi meliputi studi pustaka dan studi lapangan terkait sistem keamanan rumah, tahap research berupa pembuatan dan pengujian prototype sistem keamanan, dan tahap pengembangan berupa pengujian dan perbaikan terhadap kekurangan sistem keamanan. Penelitian ini menghasilkan prototype sistem keamanan smart home yang memiliki kemampuan memberikan akses terhadap pintu dengan metode autentifikasi biometric fingerprint dan password serta fitur tambahan emergency backup supply dan emergency entry. Akses pintu diberikan ketika autentifikasi berhasil dilakukan dan mikrokontroler akan memberikan perintah untuk menghidupkan solenoid door lock sebagai mekanisme penguncian pintu. Sistem ini bekerja menggunakan beberapa perangkat diantaranya: Arduino Mega, modul fingerprint, keypad, LCD, power supply unit (PSU), magnetic switch, solenoid door lock, dan buzzer.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

simet

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jurnal Simetris terbit dua kali dalam satu tahun, yaitu untuk periode April dan periode November. Naskah yang diajukan adalah karya ilmiah orisinal penulis dalam bidang teknik elektro, teknik mesin atau ilmu komputer, yang belum pernah diterbitkan dan tidak sedang diajukan untuk diterbitan di ...