Health Sciences Journal
Vol 4, No 1 (2020): April

HUBUNGAN MUTU PELAYANAN DENGAN KEPUASAN PASIEN DI POLI PENYAKIT DALAM RUMAH SAKIT ISLAM SITI AISYAH MADIUN

Muchsinul Komar (Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Ponorogo)
Siti Munawaroh (Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Ponorogo)
Laily Isro'in (Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Ponorogo)



Article Info

Publish Date
04 Apr 2020

Abstract

Mutu Pelayanan merupakan Indikator utama mengukur kepuasan pasien di rumah Sakit . Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan mutu pelayanan dengan kepuasan pasien Poli Penyakit Dalam Rumah Sakit Islam Siti Aisyah Madiun. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan pendekatan Cross Sectional. Populasi penelitian  sebanyak  940  orang  dengan  sampel  94  responden.  Tehnik   pengambilan sampel secara non probability sampling dengan metode porposive sampling, Uji Analisa dengan Chi Square. Berdasarkan Survei yang telah di lakukan responden yang menilai mutu pelayanan Tidak Baik namun Tidak Puas sebanyak 26’6% dengan jumlah 25 responden, sedangkan yang menilai mutu pelayanan baik akan tetapi puas dengan pelayanan sebanyak 56,4% dengan jumlah 53 responden. Berdasarkan uji korelasi product moment di peroleh nilai p value 0,000. Nilai sig lebih kecil dari α = 0,005, menunjukkan ada hubungan yang signifikan antara mutu pelayanan dengan kepuasan pasien poli Internis  Rumah Sakit Islam Siti Aisyah Madiun. Saran yang bisa di berikan untuk riset selanjutnya untuk mengadakan penelitian Hubungan Mutu Pelayanan dengan persepsi loyalitas pasien dan untuk rumah sakit sebaiknya Rumah Sakit Islam Siti Aisyah Madiun terus meningkatkan mutu pelayanan agar lebih bisa memberikan kepuasan terhadap pasien.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

HSJ

Publisher

Subject

Health Professions Nursing Public Health

Description

Health Sciences Journal adalah jurnal mahasiswa Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Muhammadiyah Ponorogo dengan alamat website http://studentjournal.umpo.ac.id/ . Jurnal ini memuat bidang kesehatan yaitu keperawatan dan kebidanan. Jurnal ini terbit dua kali dalam satu tahun yaitu pada Bulan April ...