Jurnal Pendidikan Surya Edukasi (JPSE)
Vol 5, No 2 (2019): Jurnal Pendidikan Surya Edukasi (JPSE)

PENGEMBANGAN INSTRUMEN PENILAIAN SIKAP SOSIAL BERBASIS PROYEK PADA PEMBELAJARAN FISIKA SMA

Sriyono Sriyono (Universitas Muhammadiyah Purworejo)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2019

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk menghasilkan instrumen penilaian sikap sosial berbasis proyek pada pembelajaran fisika. Pengembangan instrumen sikap sosial dilakukan melalui delapan (8) langkah, yaitu: (1) menyusun spesifikasi instrumen; (2) telaah instrumen; (3) melakukan uji coba terbatas; (4) menganalisis instrumen (5) memperbaiki instrumen; (6) melakukan ujicoba luas; (7) Menafsirkan hasil; (8) instrumen final. Subjek penelitian yang digunakan adalah 112 siswa kelas X SMA, yang terdiri dari 45 siswa laki-laki dan 65 siswa perempuan. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan lembar validasi ahli. dan angket. Validasi isi dilakukan oleh 3 expert judgment dengan  Agreement Index 0,830.  Hasil analisis factor menunjukan bahwa dari 34 item mengelompok menjadi 7 faktor yaitu: 1) perilaku jujur, 2) disiplin, 3) tanggung jawab, 4) toleransi, 5) gotong-royong, 6) santun dan 7) percaya diri, dengan reliabilitas Alpha Cronbach 0,919.

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

surya

Publisher

Subject

Education Mathematics Other

Description

JURNAL PENDIDIKAN SURYA EDUKASI (JPSE) diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM) Universitas Muhammadiyah Purworejo sebagai media penuangan hasil penelitian bidang pendidikan. Terbit dua kali dalam setahun tiap bulan Desember dan Juni. ...