Edukasi Kultura
Vol 6, No 1 (2019): JURNAL EDUKASI KULTURA

PENGARUH MEDIA GAMBAR TERHADAP KEMAMPUAN MENULIS KARANGAN EKSPOSISI OLEH SISWA KELAS VIII SMP MUHAMMADIYAH 48 MEDAN

Yuli Novitasari (Unknown)



Article Info

Publish Date
24 May 2019

Abstract

Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh media gambar terhadap kemampuan menulis karangan eksposisi oleh siswa kelas VIII SMP Muhammadiyah 48 Medan. Lokasi penelitian ini dilaksanakan di SMP Muhammadiyah 48 Medan Jalan Tangguk Bongkar X No. 2 Kecamatan Medan Denai. Populasi penelitian ini adalah seluruh kelas VIII-A dan VIII-B Yang berjumlah 62 siswa. Kelas eksperimen atau kelas yang menggunakan media gambar yaitu kelas VIII-A dengan jumlah siswanya 31 siswa, sedangkan kelas kontrol atau kelas yang tanpa menggunakan media gambar yaitu kelas VIII-B dengan jumlah siswanya 31 siswa. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen. Dalam penelitian ini menggunakan instrumen berupa tes essay yaitu menulis karangan eksposisi. Penelitian ini menggunakan uji “thitung”. Hasil penelitian di kelas eksperimen dengan menggunakan media gambar sangat baik. Hal ini dibuktikan berdasarkan perhitungan diketahui kemampuan menulis karangan eksposisi yang diajarkan dengan menggunakan media gambar yang menunjukkan bahwa 15 siswa (48.38%) mendapat nilai sangat baik, 9 siswa (29.03%) mendapat nilai baik, 7 siswa (22.58%) mendapat nilai cukup, tidak ada siswa yang mempunyai nilai kurang dan tidak ada siswa memiliki nilai sangat kurang. Sementara itu, hasil penelitian di kelas kontrol tanpa menggunakan media gambar Kurang baik. Hal ini dibuktikan berdasarkan perhitungan diketahui kemampuan menulis karangan eksposisi tanpa menggunakan media gambar yang menunjukkan bahwa 4 siswa (12.90%) mendapat nilai sangat baik, 10 siswa (32.25%) mendapat nilai baik, 17 siswa (54.83%) mendapat nilai cukup baik,  tidak ada siswa yang mendapat nilai Kurang baik dan tidak ada siswa yang mendapat nilai  kurang baik. Hipotesis yang diperoleh berbunyi “Ada pengaruh Media Gambarterhadap Kemampuan Menulis Karangan Eksposisi”. Dari hasil penelitian ini dapat diketahui bahwa Ha diterima, karena dari hasil pengujian hipotesis diketahui harga  thittung> ttabel = 3.67 > 1.670).  Kata Kunci: Media Gambar, Kemampuan Menulis Karangan Eksposisi

Copyrights © 2019






Journal Info

Abbrev

kultura

Publisher

Subject

Arts Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Other

Description

Edukasi Kultura merupakan jurnal elektronik dan cetak nasional yang merupakan wadah penerbitan artikel penelitian original yang terkait dengan penelitian pendidikan bahasa, sastra, dan budaya. Jurnal ini dikelola oleh Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia PPs Universitas Negeri Medan. ...